Konflik Gaza Pecah Lagi, Mesir Mendadak Langsung Mediasi Hamas-Israel

banner 400x400

Hajinews.id — Mesir langsung menengahi pembicaraan antara Hamas dan Israel untuk mencegah eskalasi konflik di Jalur Gaza Palestina.

Langkah Mesir membuat mediasi menyusul adanya serangan dua roket dari Jalur Gaza diluncurkan ke Laut Mediterania, lepas pantai Israel pada Sabtu, 1 Januari 202, dikutip dari Jerussalem Post.

Bacaan Lainnya
banner 400x400

Sebagai tindakan pembalasan, militer Israel kemudian melancarkan serangan rudal ke Gaza dan mengincar fasilitas yang dimiliki Hamas pada Minggu, 2 Januari 2022.

Dikutip dari Sputnik News, sedikitnya 10 rudal ditembakkan IDF Israel untuk menargetkan Hamas.

Sumber-sumber militer Israel mengatakan bersumpah akan melakukan pembalasan atas penembakan dua roket di lepas pantai Tel Aviv yang dilakukan oleh Hamas.

Menurut sumber yang tidak disebutkan namanya, diketahui bahwa Hamas akan merespons jika Israel harus melancarkan serangan.

Mediator Mesir menyarankan kepada Israel untuk tidak menanggapi serangan roket dari Hamas tersebut.

Sebelumnya dalam peperangan pada Mei 2021, Mesir selaku mediator berhasil menengahi Hamas-Israel untuk melakukan gencatan senjata.

Gencatan senjata saat itu kemudian disetujui usai berkoordinasi dengan Amerika Serikat.(dbs)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *