Presiden Jokowi Lantik 9 Wantimpres

Jokowi lantik Dewan Pertimbangan Presiden. (Foto: detikcom).
banner 400x400

JAKARTA, hajinews.id – Presiden Joko Widodo (Jokowi) melantik sembilan anggota Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) periode 2019-2024 di Istana Negara Jakarta, Jumat (13/12/2019).

Para tokoh tersebut yakni Wiranto, Soekarwo, Arifin Panigoro, Sidharto Danusubroto, Mardiono Bakar, Putri Kus Wisnu Wardani, Dato Sri Tahir, Agung Laksono, dan Habib Lutfi.

Bacaan Lainnya
banner 400x400

Pelantikan yang dimulai pukul 14.50 WIB itu diawali menyanyikan lagu Indonesia Raya dan pembacaan SK pelantikan. Jokowi memimpin jalannya sumpah jabatan.

“Demi Allah saya bersumpah/Demi Tuhan saya berjanji, bahwa saya akan setia kepada Undang-undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 serta akan menjalankan segala peraturan perundang-undangan dengan selurus-lurusnya demi dharma bakti kepada bangsa dan negara bahwa saya dalam menjalankan jabatan akan menjunjung tinggi etika jabatan, kerja sebaiknya-baiknya dengan penuh rasa tanggung jawab,” kata Jokowi diikuti anggota Wantimpres yang dilantik.

Setelah diambil sumpahnya, para anggota Wantimpres menandatangani berita acara pelantikan.

Menurut Undang-Undang Nomor 19/2006 Tentang Dewan Pertimbangan Presiden, Wantimpres bertugas memberikan nasihat dan pertimbangan kepada Presiden yang berkedudukan di bawah Presiden dan bertanggung jawab kepadanya.

Dalam menjalankan tugasnya, Wantimpres dilarang memberikan keterangan maupun pernyataan dan menyebarluaskan isi nasihat maupun pertimbangan kepada pihak manapun.

Masa jabatan keanggotaan Wantimpres berakhir bersamaan dengan masa jabatan Presiden atau karena diberhentikan oleh Presiden.

Sementara itu, para anggota Wantimpres periode 2015-2019 terdiri dari Sri Adiningsih sebagai ketua, serta bertindak sebagai anggota yakni Sidarto Danusubroto, Yusuf Kartanegara, Agum Gumelar, Suharso Monoarfa, Jan Darmadi, Abdul Malik Fadjar, Subagyo Hadi Siswoyo, dan Yahya Cholil Staquf. (rah/antara)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *