Hikmah Malam : 5 Hak Istri yang Paling Utama dari Suami

banner 400x400

 

Hajinews.id – Seorang laki-laki yang sudah menikah, harus menunaikan kewajibannya untuk memenuhi hak-hak istri.

Bacaan Lainnya
banner 400x400

Di dalam hubungan rumah tangga ada 3 macam hak, yaitu hak istri yang wajib ditunaikan suami, hak suami yang wajib ditunaikan istri, dan hak bersama antara suami maupun istri.

Dirangkum  dari kanal YouTube Jamaah Nurul Qolbi yang diunggah 27 April 2021, berikut adalah 5 hak istri atas suaminya.

1. Mendapat perlakuan dengan cara yang ma’ruf

Seorang suami harus memperlakukan istrinya dengan penuh kasih sayang, penuh rasa cinta, tidak berbuat kasar, dan lain sebagainya.

Selain hal tersebut, seorang suami juga harus memberi nafkah, berbuat baik, dan menghormati istri, serta tidak menjadikan istri seolah-olah seperti pembantu rumah tangga.

Rasulullah bersabda, “Orang mukmin yang paling sempurna imannya ialah yang paling bagus akhlaknya dan sebaik baik kalian adalah yang paling baik terhadap istrinya” (HR. Tirmidzi).

2. Mendapat maaf dari suami jika istri melakukan kesalahan

Apabila seorang istri melakukan kesalahan karena ketidaktahuannya, maka suami sangat dianjurkan untuk memaafkan dan menasehati.

Seorang suami tidak dianjurkan untuk langsung marah terhadap apa yang dilakukan seorang istri secara tidak sengaja.

3. Mendapat perlindungan

Seorang istri berhak mendapatkan perlindungan suaminya dari hal-hal yang mencemarkan kehormatan.

Jika ada sesuatu yang kurang baik dari seorang istri, suami berkewajiban untuk menutupi dan tidak menceritakan kepada orang lain mengenai kekurangan tersebut.

4. Mendapat pendidikan agama dari suami

Mengajarkan agama kepada istri sangatlah penting. Mengajarkan agama bukan hanya sebatas membaca Al Quran saja, tetapi juga mengajarkan mengenai hal yang baik dan kurang baik menurut agama.

5. Diajak bermusyawarah

Dalam setiap keputusan yang diambil oleh seorang suami, ia dianjurkan untuk bermusyawarah terlebih dahulu dengan istri.

Itulah 5 hak istri yang paling utama dari suami.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *