dr. Zaidul Akbar: Rutin Konsumsi! Ini Makanan Terbaik yang Ditemukan dalam Al-Quran

Makanan Terbaik yang Ditemukan dalam Al-Quran
dr. Zaidul Akbar
banner 400x400

Hajinews.iddr. Zaidul Akbar menjelaskan tentang makanan yang dijelaskan dalam kitab suci Al-Qur’an.

Al-Quran bukan hanya pedoman agama, tapi juga bisa menjadi pedoman makanan yang baik, kata dr. Zaidul Akbar.

Bacaan Lainnya
banner 400x400

Dengan mengetahui makanan-makanan di Al-Quran maka dr. Zaidul Akbar pun mengimbau kita konsumsi makanan yang dimaksud.

Tapi makanan apa yang ada di dalam Alquran?

Penggagas Jurus Sehat Rasulullah (JRS) menyebutkan satu per satu makanan yang disebutkan dalam kitab suci Al-Quran.

Salah satu kehebatan kitab suci Al-Quran menjelaskan makanan yang sangat sehat setiap hari.

Itu sebabnya dr. Zaidul Akbar menyarankan kita untuk menikmati makanan yang disebutkan di sini.

Pasalnya, makanan yang disebutkan dalam Al-Quran, semisal madu, punya kandungan probiotik yang sangat baik untuk tubuh.

Selain itu makanan yang sangat baik juga adalah cuka tutur dr. Zaidul Akbar.

“Cuka berfungsi untuk menahan lonjakan gula, cara mengkonsumsinya ambil air tambahkan cuka apel bukan cuka dapur,” terangnya.

Kalimat tersebut sebagaimana dinukil dari Youtube dr. Zaidul Akbar Official diakses 20 Desember 2022.

“Pilih cuka yang aman serta halal, minimal ada logo halal,” imbuh dr. Zaidul Akbar.

Selain itu bisa juga memakai jenis probiotik yakni campurkan satu sendok teh ke dalam air lalu aduk.

Ramuan herbal tersebut sangat dianjurkan diminum sebelum makan, agar asam dari gula dan nasi tidka menjadi beban dalam tubuh.

Beberapa makanan lain yang disebutkan di dalam kitab suci Al-Quran ialah jahe, madu, serta buah-buahan.

Allah memang telah menciptakan semua makanan di muka bumi ini dengan tujuan yang baik.

Ada juga buah tin, salah satu buah istimewa yang disebut buah dari surga. Bahkan dibuat surah khusus untuk buah ini, yakni surah At-Tin.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *