Pemerintah Makkah Keluarkan Izin Pembagian Makanan Iftar

banner 400x400

Hajinews.id—Pemerintah Mekkah mengumumkan segera mengeluarkan perizinan untuk pembagian makanan buka puasa atau iftar di Masjidil Haram di Mekkah serta di lingkungan perumahan, jalan-jalan raya utama, dan jalan-jalan di seluruh kota.

Dilansir Saudi Gazette pada Selasa (16/03/2021), komite terkait di bawah pemerintahan kota telah mulai mengeluarkan izin untuk pembagian makanan iftar. Hal ini dinilai sebagai kembali kehidupan normal dan dimulainya kegiatan ibadah di Masjidil Haram di Mekkah selama bulan puasa Ramadhan setelah pembatasan pergerakan virus corona yang diberlakukan selama Ramadhan tahun lalu.

Bacaan Lainnya
banner 400x400

Perizinan bisa diperoleh dengan melakukan pengajuan di situs: https://sr-mkh.org.sa/. Komite telah menentukan makanan apa yang diizinkan untuk didistribukan sebagai bagian dari makanan iftar tahun ini.

Wabah pandemi virus corona memaksa pemerintahan Mekkah untuk menghentikan distribusi makanan iftar di Masjidil Haram serta di lingkungan perumahan, jalan, dan jalan-jalan di seluruh kota suci selama Ramadhan tahun lalu.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *