DPR: Corona Tak Mengenal Jabatan dan Status Sosial

Saleh Partaonan Daulay. (Ist)
banner 400x400

JAKARTA, hajinews.id-  Anggota Komisi IX DPR RI Saleh Partaonan Daulay menyatakan Menhub Budi Karya Sumadi yang positif terkena virus corona (Covid-19) membuktikan bahwa virus tersebut tidak mengenal jabatan, suku, agama, dan status sosial.

“Semuanya bisa terinfeksi. Ini bisa dijadikan sebagai hikmah agar kita semua dapat bersatu padu dalam memerangi virus corona ini,” kata Saleh dalam keterangan tertulisnya kepada hajinews.id, Sabtu malam (14/3/2020).

Bacaan Lainnya
banner 400x400

“Pak BKS (Budi Karya Sumadi) bukan pejabat yang pertama. Pejabat lain di luar negeri juga sudah banyak yang telah terinfeksi. Tidak hanya menteri, tetapi juga presiden, artis, pemain sepak bola, dan lain-lain,” lanjut Saleh.

Wakil Ketua Fraksi PAN DPR itu mengapresiasi atas keterbukaan informasi yang diberikan oleh pemerintah. Dengan begitu, ujar Saleh, masyarakat bisa meningkatkan kewaspadaan dan kesiapsiagaan. Hal ini sekaligus menepis isu yang selama ini mengatakan bahwa pemerintah tidak membuka semua data.

“Kalau menteri saja dibuka, tentu kasus-kasus lainnya pun akan lebih mudah untuk dibuka. Hanya saja, pemerintah kelihatannya masih perlu kerja keras untuk melacak orang-orang yang suspect dan juga mungkin yang sudah terinfeksi,” jelas Saleh.

Selanjutnya dia berharap Menhub bisa segera pulih dan dapat beraktivitas kembali seperti biasa. Untuk itu, pihak Rumah Sakit Gatot Subroto diharapkan dapat mengeluarkan segenap kemampuan dan fasilitas yang ada untuk menangani pak BKS.  “Saya yakin, dengan penanganan yang baik, BKS akan segera sembuh sebagaimana kita harapkan bersama,”tutur Saleh. (rah)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *