Jokowi dan Para Menteri Asyik Berjoget di IKN, Warganet: Maaf Pak, Bapak Dicari Warga Rempang

banner 400x400

Hajinews.co.id – Presiden Jokowi bersama sejumlah pembantunya menikmati konser musik bertajuk “Malam Apresiasi Nusantara”. Acara tersebut berlangsung pada Jumat malam (22/9/2023).

Momen acara itu juga diabadikan presiden dan dibagikan di akun resmi aplikasi X (twitter) miliknya, @jokowi.

Bacaan Lainnya
banner 400x400

“Malam akhir pekan di Ibu Kota Nusantara jadi semarak. Sebuah acara bertajuk Malam Apresiasi Nusantara digelar di antara rindang pepohonan kawasan yang sedang dibangun itu,” tulis Presiden, mengawali cuitannya.

“Di atas panggung, para penyanyi tampil menghangatkan suasana. Armand Maulana bernyanyi diiringi grup musik Gigi dengan pemain drum tamu, Pak Basuki Hadimuljono. Tampil juga Aurelie Moeremans yang membawakan lagu-lagu dangdut,” tambahnya.

“Malam Apresiasi Nusantara ini digelar sebagai wujud terima atas dukungan masyarakat dan para pekerja yang telah bekerja siang malam untuk mewujudkan ibu kota kita Nusantara,” tutup Jokowi, dikutip Minggu (24/9/2023).

Cuitan Presiden Jokowi itu pun ramai dikomentari warganet. Umumnya mereka membandingkan dengan kejadian di sejumlah wilayah yang kini bentrok gara-gara pengambilan lahan untuk bisnis. Pun, ada pula yang mempertanyakan anggaran konser tersebut.

“Maaf Pak, bapak dicari warga rempang
Ditunggu untuk belain wong cilik,” balas akun @purwodiyono.

“Pak @jokowi, acara ini pake duit APBN ya?
Sementara ada 6 warga Papua tengah mati kelaparan bulan lalu! Hati Anda terbuat dari apa? 🙄,” kritik akun @vanc1Bozz.

“Sementara waktu tidak ada yg tau laporannya, berapa puluh atau ratus M untuk acara ini, mendatangkan artis ibu kota dan segala keributannya. @KPK_RI
chek dong,” tambah lainnya.

Untuk diketahui, konser tersebut diadakan Presiden Jokowi untuk menghibur ribuan pekerja dan masyarakat di Kecamatan Sepaku, Penajam Paser Utara (PPU) dan sekitarnya. Jokowi sendiri hadir, bagian dari jadwal acaranya yang selama tiga hari dua malam berada di lokasi tersebut.

“Terima kasih para pekerja dan terima kasih kepada masyarakat yang terus mendukung pelaksanaan pembangunan IKN,” kata Presiden bersemangat didampingi “tuan rumah” Kepala Otorita IKN Bambang Susantono dan wakilnya, Dhony Rahajoe.

Presiden juga menjelaskan dia puas melihat progress pembangunan di IKN. Dia sempat menanam pohon beringin,infounding Waduk Sepaku Semoi, melaksanakan ground breaking Hotel Nusantara, pusat Latihan PSSI, penandatanganan kerjasama Pertamina-Otorita IKN sampai peninjauan berbagai pembangunan infrastruktur lainnya.

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *