Ini Arti Hasbunallah Wanikmal Wakil Lengkap dengan Cara Mengamalkannya

Arti Hasbunallah Wanikmal Wakil
Arti Hasbunallah Wanikmal Wakil
banner 400x400

Hajinews.co.idHasbunallah Wanikmal Wakil merupakan salah satu dzikir yang mempunyai banyak manfaat terutama penolong ketika menghadapi masalah dan hajat. Lantas bagaimana mengamalkan Hasbunallah Wanikmal Wakil?

Dzikir Hasbunallah Wanikmal Wakil disebut juga dengan doa tawakal. Demikian petikan dari buku Ladang-Ladang Pahala bagi Wanita yang ditulis Umi Hasunah Ar-Razi.

Bacaan Lainnya
banner 400x400

Bacaan dan Arti Hasbunallah Wanikmal Wakil

Berikut ini bacaan doa tawakal:

حَسْبُنَا اللَّهُ وَنِعْمَ الْوَكِيلُ.

Hasbunallah wanikmal wakiil

Artinya: “Cukuplah Allah penolong bagi kami, karena Dia sebaik-baiknya penolong.”

Doa tawakal ini diucapkan ketika seseorang sedang dilanda cemas, khawatir, dan ketika sedang menghadapi sebuah masalah. Dengan mengamalkan Hasbunallah Wanikmal Wakil, maka benih-benih keberanian akan muncul dan percaya bahwa Allah SWT selalu menyertai.

Selain menumbuhkan keberanian saat dilanda masalah, doa ini juga akan membangkitkan seseorang yang sedang terpuruk karena masalah yang rumit.

Cara Mengamalkan Hasbunallah Wanikmal Wakil

Dalam Islam, seorang muslim yang menginginkan sesuatu dianjurkan untuk memperbanyak membaca doa Hasbunallah Wanikmal Wakil. Cara mengamalkan Hasbunallah Wanikmal Wakil dijelaskan dalam buku Berlimpah Harta dengan Beragam Dzikir, Shalat, dan Puasa Khusus yang ditulis Muhammad Arifin Rahman.

Seorang muslim yang menginginkan sebuah hajat dan pertolongan dari Allah SWT, maka ia bisa mengamalkan doa Hasbunallah Wanikmal Wakil sebanyak 450 kali selama sehari semalam.

Dikutip dari laman NU Online, Syekh Abul Al-Hasan Asy-Syadzili mengatakan, “Barang siapa ingin dicukupi segala kebutuhannya, dilindungi dari kejelekan semua makhluk, selalu mendapat pertolongan, dan dianugerahi kekayaan, maka bacalah ‘hasbunallah wanikmal wakil’ setiap hari sebanyak 450 kali.”

Para ulama menganjurkan untuk membaca Hasbunallah Wanikmal Wakil bukan tanpa alasan, melainkan karena banyaknya fadhilah dan manfaat yang didapat setelah mengamalkan doa tawakal ini.

Waktu Mengamalkan Hasbunallah Wanikmal Wakil

Mengenai waktu mengamalkannya, doa tawakal ini dapat dibaca kapan saja. Sebab, kalimat ini menyatakan keyakinan kepada Allah SWT, maka hendaklah muslim meyakini Allah kapan saja, bahkan setiap waktunya.

Selain itu, doa tawakal ini dapat dibacakan ketika dalam kesenangan maupun kesusahan karena Allah Maha Menolong dan memberi berbagai hal kepada umat-Nya. Khususnya, ketika menghadapi kondisi atau peristiwa yang sangat membutuhkan pertolongan Allah, maka dzikirkanlah kalimat Hasbunallah Wanikmal Wakil.

Keutamaan Mengamalkan Hasbunallah Wanikmal Wakil

Dikutip dari buku Berlimpah Harta dengan Beragam Dzikir, Shalat, dan Puasa Khusus yang ditulis Muhammad Arifin Rahman, berikut ini beberapa manfaat dan keutamaan membaca Hasbunallah Wanikmal Wakil:

  • Mendapatkan pertolongan Allah SWT dan dicintai banyak orang.
  • Senantiasa dalam perlindungan Allah SWT.
  • Memperoleh kemuliaan yang langgeng, berkecukupan, dan memperoleh pertolongan saat mendesak.
  • Bisa memberi solusi ketika mengalami kebuntuan apa saja.
  • Membantu menarik massa maupun menambah pengikut.
  • Dapat melumpuhkan kekuatan orang zalim.
  • Bisa mendamaikan perselisihan.
  • Memperbanyak pendapatan.
  • Menolong jika diremehkan karena miskin.
  • Dipatuhi oleh semua orang.
  • Menjadikan harta benda atau tempat tinggal aman dari hama dan pencuri.
  • Bermanfaat untuk keberhasilan melobi para pejabat.

Demikian penjelasan mengenai arti Hasbunallah Wanikmal Wakil lengkap dengan cara mengamalkannya. Semoga bermanfaat,

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *