Kacau, Neraca Dagang RI Defisit US$ 1,33 Miliar di November

BPS mencatat neraca perdagangan RI defisit US$1,33 miliar pada November.
banner 400x400

JAKARTA, hajinews.id – Badan Pusat Statitstik (BPS) merilis data neraca perdagangan Indonesia pada November 2019. Nilai ekspor November 2019 mencapai US$ 14,01 miliar. Angka ini turun 5,67% ketimbang pada November 2018. Sedangkan untuk impor mencapai US$ 15,34 miliar turun 9,24% secara year on year.

Angka ini menjadi yang terburuk sejak 7 bulan terakhir atau sejak April 2019 lalu yang mencatatkan defisit US$ 2,29 miliar. Hingga November 2019, terjadi defisit 5 kali neraca perdagangan.

Bacaan Lainnya
banner 400x400

“Tantangan sangat luar biasa. Perlu ekstra hati-hati karena ekonomi melambat. Perdagangan internasional melambat, permintaan turun,” tegas Kepala BPS Suhariyanto di Jakarta, Senin (16/10/2019).

Berikut datanya :

  • Januari 2019 : defisit US$ 1,06 miliar
  • Februari 2019 : surplus US$ 0,33 miliar
  • Maret 2019 : surplus US$ 0,57 miliar
  • April 2019 : defisit US$ 2,29 miliar
  • Mei 2019 : surplus US$ 0,22 miliar
  • Juni 2019 : surplus US$ 0,30 miliar
  • Juli 2019 : defisit US$ 0,06 miliar
  • Agustus 2019 : surplus US$ 0,11 miliar
  • September 2019 : defisit US$ 0,15 miliar
  • Oktober 2019 : surplus US$ 0,17 miliar
  • November 2019 : defisit US$ 1,33 miliar

Berikut data Ekspor dan Impor di November 2019 :

Ekspor :

  • Nilai ekspor Indonesia November 2019 mencapai US$14,01 miliar atau menurun 6,17 persen dibanding ekspor Oktober 2019. Demikian juga jika dibanding November 2018 turun 5,67 persen.
  • Ekspor nonmigas November 2019 mencapai US$12,90 miliar, turun 7,92 persen dibanding Oktober 2019. Demikian juga dibanding ekspor nonmigas November 2018, turun 4,68 persen.
  • Secara kumulatif, nilai ekspor Indonesia Januari-November 2019 mencapai US$153,11 miliar atau menurun 7,61 persen dibanding periode yang sama tahun 2018, demikian juga ekspor nonmigas mencapai US$141,67 miliar atau menurun 5,71 persen.


Impor :

  • Nilai impor Indonesia November 2019 mencapai US$15,34 miliar atau naik 3,94 persen dibanding Oktober 2019, namun jika dibandingkan November 2018 turun 9,24 persen.
  • Impor nonmigas November 2019 mencapai US$13,21 miliar atau naik 1,55 persen dibanding Oktober 2019, namun jika dibandingkan November 2018 turun 5,91 persen.
  • Impor migas November 2019 mencapai US$2,13 miliar atau naik 21,60 persen dibanding Oktober 2019 dan turun 25,55 persen dibandingkan November 2018.

Sementara konsensus pasar yang dihimpun CNBC Indonesia memperkirakan ekspor terkontraksi atau tumbuh negatif 2,05% year-on-year (YoY). Kemudian impor juga mengalami kontraksi 13,41% YoY, dan neraca perdagangan defisit US$ 132 juta. (rah/cnbcindonesia)

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *