DPR Minta Menag Diam Daripada Bikin Gaduh Lagi

Ace Hasan Sadzily
banner 678x960

banner 678x960

Daftar Donatur Palestina



Jakarta, hajinews.id,- Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI dari Fraksi Partai Golkar Ace Hasan Syadzily meminta Menteri Agama (Menag) Fachrul Razi  untuk berhenti melontarkan pernyataan-pernyataan kontroversial yang membuat gaduh masyarakat.

Ace menilai Fachrul terlalu sering membicarakan hal-hal kontroversi ketimbang soal kehidupan umat beragama. Bahkan Fachrul dinilai banyak membicarakan tupoksi lembaga lain.

Bacaan Lainnya
banner 678x960

banner 400x400

“Saya mohon dengan segala hormat, misalnya soal pemulangan ISIS, itu kan sebetulnya bukan kewenangan Kemenag. Atau misalnya hal-hal yang tidak perlu diatur oleh Kemenag seperti majelis taklim begitu ya, atau menyampaikan pernyataan-pernyataan yang kontroversial lain, itu yang harus sebetulnya dijaga,” kata Ace saat ditemui di Kompleks Parlemen, Jakarta, Rabu (12/2).

Ace meminta Fachrul memimpin Kemenag untuk mengurus harmonisasi kehidupan beragama. Kemenag seharusnya mengarusutamakan moderasi beragama, bukan membuat gaduh, ucap Ace.Selain itu, Fachrul diminta fokus dalam melakukan reformasi birokrasi di Kemenag. Sebab selama ini Kemenag beberapa kali terseret kasus korupsi terkait penataan organisasi. (CNNIndonesia/fur).

banner 800x800

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *