Semangat Melestarikan Haji Mabrur Sepanjang Hayat

Innani Mukarromahsaat memberikan materi. (Foto: Salman)
banner 678x960

banner 678x960

Daftar Donatur Palestina



PAMEKASAN, hajinews.id – Ketua MTP IPHI Sumenep yang juga menjabat Kasi PHU Pamekasan, Innani Mukarromah, menekankan pentingnya memahami prinsip bahwa jabatan adalah amanah. Hal tersebut sebagai salah satu upaya awal untuk bisa melestarikan haji mabrur sepanjang hayat.

“Kalau semua bisa memahami itu, maka tidak lagi ada kejahatan, kemungkaran, baik itu mencuri, jahil, korupsi dan lain-lain. Justru sebaliknya semua akan berbondong-bondong berbuat kebaikan, menambah amal ibadah. Nah, indahnya kalau kita bisa memahami ini sebagai salah satu upaya melestarikan haji sepanjang hayat,” papar Innani di Pamekasan, Jumat (21/2/2020).

Bacaan Lainnya
banner 678x960

banner 400x400

Innani menyampaikan hal yang penting itu saat MTP IPHI Kabupaten Pamekasan menggelar pertemuan rutin yang diisi pengajian dengan tema “Melesatarikan Haji Mabrur Sepanjang Hayat”. Dalam kegiatan tersebut Innani didapuk sebagai pemateri.

“Ini penuh perjuangan ibu-ibu hajah untuk mengaktifkan kembali walau saya pegang dua kabupaten. Di IPHI Sumenep sebagai saya diamanahi sebagai Ketua MTP IPHI dan di Pamekasan sebagai sekretaris IPHI. Bukan saya ingin menjabat, hal ini karena PD IPHI Sumenep yang tidak mau saya mundur,”  tutur Innani saat ditemui reporter hajinews.id.

Innani menjelaskan bahwa sejak pindah tugas sebagai Kasi PHU Kementerian Agama Kabupaten Pamekasan, dirinya harus mampu membagi waktu dan tetap semangat. “Sebab jabatan adalah amanah yang telah diberikan kepada saya,” tegasnya.

Selanjutnya dia mengingatkan kepada semua untuk selalu berdoa agar diberi segala kemudahan oleh Allah SWT.  “Mari kita memohon kepada Allah SWT, mudah-mudahan kita semua diberi kelancaran, kekuatan, semangat dalam mengemban amanah yang telah diberikan kepada kita,” ujar Innani. (salman)

banner 800x800

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *