KAHMI Instruksikan Membentuk Posko dan Relawan Corona

Logo KAHMI
banner 678x960

banner 678x960

Daftar Donatur Palestina



Jakarta, Hajinews.id,- Majelis Nasional Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI), menginsutksikan seluruh kordinator/Ketua Majelis Wilayah dan Majelis Daerah KAHMI di seluruh Indonesia untuk mengambil prakarsa menghimpun relawan dan membentuk Posko untuk melaksanakan tugas-tugas pengabdian, membantu bencana wabah, khususnya pada bidang komunikasi korban.

Seruan ini disampaikan Kordinator prsidium KAHMI Dr. Herman Khoeron dan Sekjen Drs. Manimbang Kahariady, tertanggal Senin 23 Maret 2020. Seruan disampaikan mengigat situasi wabah corona makin mengkhawatirkan.

Bacaan Lainnya
banner 678x960

banner 400x400

KAHMI juga meminta agar menunda seluruh kegiatan Majelis Wilayah dan Majelis Daerah, yang melibatkan banyak orang sampai dengan pemberitahuan lebih lanjut.

Selanjutnya menginstruksikan agar mengambil prakarsa dan inisiatif dalam menggalang dukungan masyarakat untuk  pengadaan tempat/atau fasilitas umum untuk penampungan korban wabah, sebagai bagian antisipasi dari eskalasi sebaran wabah Covid 19.

Ketiga adalah Meningkatkan Komunikasi & koordinasi dengan pemerintah daerah setempat serta elemen masyarakat, untuk memberikan atensi dan edukasi khususnya pada kegiatan sosialisasi pencegahan wabah covid 19.

Jangan lupa “Meningkatkan segala ikhtiar dan doa bersama, memohon kehadiratNya, agar kita semua dalam lindungan Allah SWT,”  kata Manimbang.

Hingga Senin tanggal 23 maret jam 12.00, Pemerintah Indonesia mengumumkan data kasus Corona terbaru menjadi 579 kasus dan 49 orang meninggal dunia dan yang sembuh 30 orang (fur).

 

banner 800x800

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *