Happy, Healthy, Wealthy : Berguru Umur Panjang Kepada Centenarians

Ali Murtadlo
banner 678x960

banner 678x960

Daftar Donatur Palestina



Happy, Healthy, Wealthy : Berguru Umur Panjang Kepada Centenarians

Oleh: Ali Murtadlo, Kabar Gembira Indonesia (KGI)

Bacaan Lainnya
banner 678x960

banner 400x400

“Staying out of other people’s business and not eating junk food.”

(Jangan campuri urusan orang lain, dan hindari makanan junk food)

Resep Besse Cooper yang berumur 116 tahun yang ditulis Caroline Picard.

Ruby Duncan punya resep lain lagi untuk bisa melewati 100 tahun (para centenarians), yakni: kerja keras. Begitu kaki saya sudah menginjak gas mobil, saya langsung belajar menyetir dan tiap hari ke peternakan keluarga yang mempunyai ribuan ayam. Sampai tua pun saya masih aktif bekerja. Saya tidak mengenal kata pensiun.

Margaret Young merayakan ulang tahunnya yang ke 108 dengan Tea Party. “Teh tanpa gula dan terus bergembira adalah resep saya untuk bisa berumur melewati 100 tahun,” katanya.

Erna Sahn, warga New Ulm, Minnesota, masih sehat pada usia 110 tahun. Ini nasehatnya: jangan lupakan pentingnya sarapan. Itu yang membuat Anda bisa gerak sepanjang hari. Saya juga tidak berpantang untuk snacking: dark chocolate, pisang, dan es krim. Oh iya, sebagai olah raga, saya biasa menyekop salju sendiri.

“Saya menyukai brain games, permainan yang menggunakan otak seperti teka teki silang, main kartu, dan membaca untuk melatih otak saya tetap bisa berpikir,” kata centenarian Edris Mathiesen dari Bloomington, Indiana.
Ada kabar baik bagi yan memilih hidup sendiri. Jessie Gallan, wanita Skotlandia yang mencapai umur 109 tahun ini. “Saya menghindari pria. Bagi saya mereka lebih banyak merepotkan daripada bermanfaat. Untuk itu, saya terbiasa hidup independent, bebas, tak tergantung,” katanya.

“Saya sangat fanatik dengan telur ayam kampung. Sehari saya mengonsumsinya tiga kali. Dua saya makan mentah, satu dimasak,” kata Emma Morano, warga Italia yang meninggal pada usia 117 tahun.
Misao Okawa yang masuk wanita tertua versi Guinness Boof of Records, mempunyai resep makan sushi dan ramen (mie Jepang).

Lain lagi dengan perempuan Perancis ini, dia bisa mencapai umur 122 tahun karena olive oil, minyak zaitun. Semua makanannya, pagi, siang, dan malam selalu dicampuri virgin olive oil. Selain dikonsumsi, dia juga memakai untuk kulitnya.
Warga New York ini memilih oatmeal, havermut, sejenis gandum. Bedanya, gandum harus diproses dulu sebelum dikonsumsi, sedangkan oat bisa langsung dimakan. Duranord Veillard yang meninggal pada usia 111 tahun selalu menyantap oatmeal untuk sarapannya. Selain itu, dia masih kuat push up 7-10 kali yang dilakukannya pada pagi hari.

Sebelum meninggal pada umur 115 tahun, Bernice Madigan, bercerita resep panjang umurnya. Yakni, setiap hari selalu minum satu sendok madu. Selain itu: tak punya anak dan menghindari stres.

Ada yang punya resep unik: beli lingerie (pakaian dalam) mahal. Itulah yang dilakukan Susannah Mushat Jones. Resep itu diceritakan keponakan Susannah kepada majalah Time. “Dia selalu menabung untuk bisa memiliki lingerie EKG,” katanya. “Sangat masuk akal,” kata tim Time.

Kualitas tidur. Itulah resep Leandra Bacerra Lumbreras yang mencapai umur 127 tahun. “Setiap weekend,” dia menggunakan waktunya untuk benar-benar beristirahat yang cukup dan berkualitas.

Lain lagi dengan John Gubrine. Instruktur ballroom dance ini, mengatakan bahwa gerakan jinjitnya membuat dia sehat mental, fisik, dan spiritual. Hingga usianya tembus 100 tahun, dia masih melakukan dansa kesukaannya ini.
Resep lainnya?

  1. Letting it go, yang sudah ya sudah, tak usah terlalu dipikir
  2. Mengonsumsi sayur dan buah tanaman sendiri
  3. Berries apa pun jenisnya sangat baik untuk longevity food.
  4. Brisk walking dan running (jalan cepat dan lari) sesuaikan dengan umur dan hobi.
  5. Relijius beragama yang dipraktikkan.

Ingin meniru mereka? Mari kita lakukan dengan gembira.

banner 800x800

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *