Waspada Permen Narkoba Jenis Baru

banner 678x960

banner 678x960

Daftar Donatur Palestina



Semarang, Jawa Tengah, hajinews.id – Hati-hati bagi anda orang tua yang memiliki anak kecil terhadap makanan ataupun minuman yang dikonsumsi anak, karena kini beredar permen yang mengandung narkoba.

Badan Narkotika Nasional (BNN) RI mengungkapkan temuan narkoba jenis baru berbentuk permen dan cairan beredar di kawasan Jawa Tengah.

Bacaan Lainnya
banner 678x960

banner 400x400

“Ditemukan narkoba jenis baru di Semarang, Jawa Tengah, berupa permen dan bentuk cair,” ujar Deputi Pemberantasan BNN Arman Depari dalam keterangan tertulis yang dikutip dari Antara, Kamis(5/11/2020).

Arman mengatakan narkoba jenis baru tersebut dikirim dari wilayah Amerika Serikat melalui jasa pengiriman pos.

Dikutip dari covesianews.com, narkoba tersebut, mengandung THC (Tetra hydrocanabinol), yakni senyawa sama yang terdapat pada tembakau gorila.

Apabila dikonsumsi, menurut BNN narkoba tersebut akan menimbulkan efek halusinasi bagi penggunanya. Reaksi itu serupa dengan mengonsumsi ganja.  (Sitha/diolah dari berbagai sumber).

 

 

banner 800x800

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *