Menteri Baru, Pasar Saham Positif

Menteri Baru Pasar Saham Positif
banner 678x960

banner 678x960

Daftar Donatur Palestina



Jakarta, Hajinews.id – Keputusan Presiden Joko Widodo (Jokowi) mereshuffle enam menteri disambut positif oleh pelaku pasar. Hal ini tercermin dari Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG).

Nama-nama menteri baru tersebut adalah Tri Rismaharini sebagai Menteri Sosial, Sakti Wahyu Trenggono sebagai Menteri KKP, Sandiaga Uno sebagai Menteri Parekraf, Yaqut Cholil Quomas sebagai Menteri Agama, M. Luthfi sebagai Menteri Perdagangan, dan Budi Gunadi Sadikin sebagai Menteri Kesehatan.

Bacaan Lainnya
banner 678x960

banner 400x400

Kala pembukaan pasar, IHSG menguat 0,64 persen ke level 6.061,49. Tak berapa lama kemudian, penguatan IHSG terus menebal hingga lebih dari 1,20 persen.

Suntikan dana asing pun perlahan masuk ke pasar saham. Kala pembukaan pasar, nilai beli bersih yang terhimpun menjadi Rp 3,90 miliar. Nilai tersebut memang lebih kecil daripada akumulasi nilai jual dalam sepekan yang mencapai Rp 3,27 triliun.

Sejumlah 2,19 miliar saham diperdagangkan dengan frekuensi 109.877 kali dan membukukan nilai transaksi harian sebesar Rp 1,88 triliun. Pergerakan saham yang terpantau meliputi 241 saham naik, 93 saham turun, dan 148 saham lainnya stagnan.

banner 800x800

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *