Lebih banyak, Tapi Kurang Banyak

Lebih banyak, Tapi Kurang Banyak
Firman Cecak
banner 678x960

banner 678x960

Daftar Donatur Palestina



Oleh Firman Cecak

Hajinews.id – Dewasa ini, lebih banyak organisasi menayangkan iklan daripada di masa lain dalam sejarah. Bila Anda pernah menekan tombol “boost” di Facebook, berarti Anda pernah membayar untuk menjadi bagian dari bisnis iklan.

Bacaan Lainnya
banner 678x960

banner 400x400

Saat ini, sangat mudah atau murah menghabiskan uang untuk menyebarkan kata. Anda bisa membayar LinkedIn agar bisa mengirim e-mail ke orang besar, Anda bisa memulai dengan iklan online gratis untuk organisasi nirlaba Anda, dan Anda bisa dengan mudah mempromosikan konferensi atau acara penjualan kue Anda.

Ada tiga unsur dalam keajaiban iklan online:

  1. Anda bisa menjangkau orang secara lebih akurat daripada dengan media lain. Bukan hanya demografi dari rupanya, tapi juga psikografi dari apa yang mereka percayai dan apa yang mereka cari.
  2. Anda bisa menjangkau orang secara seketika. Anda bisa memutuskan untuk menayangkan iklan pada puku! 10 pagi dan menjangkau orang pada pukul 10 lewat satu menit.
  3. Anda bisa mengukur segalanya.

Karena iklan menjadi lebih cepat, lebih murah, dan lebih bisa diukur daripada sebelumnya, mengapa hal ini tidak menjadi fokus dari pemasaran kita? Mengapa ini tidak menjadi awal dan akhir dari diskusi?

Karena iklan online juga merupakan iklan paling diabaikan yang pernah diciptakan.

Bukan hal yang tidak lazim bila kita menayangkan iklan di depan seratus ribu orang dan tidak memperoleh satu pun klik. Bukan hal yang tidak lazim bila sebuah kampanye iklan dimulai, ditayangkan, dan selesai tanpa memberi dampak apa pun terhadap kultur.

Iklan adalah media yang diperoleh tanpa kerja. Iklan dibeli dan dibayar. Dan orang-orang yang ingin Anda jangkau mengetahuinya. Mereka curiga. Mereka kewalahan. Mereka kelelahan.

Anda tidak membayar penerimanya untuk menayangkan iklan itu,* tapi Anda ingin penerima membayar Anda dengan perhatian mereka.

Jadi, Anda diabaikan.

Bukan karena iklan tidak berfungsi. Namun semata karena iklan bukan jawaban yang tepat untuk semua orang, setidaknya untuk saat ini.

banner 800x800

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *