Begini Cara Mengecek Nama yang Terdaftar Berangkat Haji 2022

banner 678x960

banner 678x960

Daftar Donatur Palestina



Hajinews.id — Nama-nama jamaah haji Indonesia yang berhak berangkat tahun ini sudah diumumkan oleh Kementerian Agama (Kemenag). Dari total jamaah yang berangkat sebanyak 100.051 orang, terdiri dari 92.852 jamaah haji reguler dan 7.226 kuota haji khusus.

Jamaah haji reguler terbagi dalam 241 kelompok terbang (kloter) yang akan diberangkatkan dalam 236 penerbangan. Dari jumlah tersebut, ada dua gelombang pemberangkatan. Gelombang pertama akan terbang dari Indonesia menuju Madinah lalu masuk ke Makkah untuk mengikuti prosesi haji dan pulang melalui bandara Jeddah ke Tanah Air.

Bacaan Lainnya
banner 678x960

banner 400x400

Gelombang kedua akan diberangkatkan dari Indonesia menuju Jeddah lalu ke Makkah dan pulang ke Tanah Air melalui Madinah ke Indonesia. Ada dua maskapai penerbangan yang akan digunakan, yakni maskapai Garuda Indonesia dan Saudi Airlines.

Saat ini, para jamaah yang berhak berangkat ke Tanah Suci sudah bisa dicek di laman Haji Kemenag dengan mengakses haji.kemenag.go id. Namun untuk lebih simpelnya bisa langsung klik link daftar haji 2022 ini

Setelah memastikan diri ada dalam daftar haji reguler 2022 di laman tersebut, jamaah diminta segera melakukan konfirmasi keberangkatan ke bank tempat mereka mendaftar.

Berikut cara mengecek nama jamaah yang berhak berangkat haji 2022 secara praktis:

  • Akan muncul daftar nama jamaah haji 2022 berdasarkan provinsi.
  • Cari dan klik provinsi yang ditujukan. Misalnya: DKI Jakarta.
  • Cari nomor porsi secara manual sesuai urutan yang dimaksud.
  • Cara yang lebih praktis, klik tanda titik tiga di pojok kanan atas, lalu klik tanda atau tulisan CARI.
  • Akan muncul kolom pencarian, lalu tulis nama yang dimaksud.
  • Pastikan ejaan nama Anda benar dan sesuai.
  • Jika terdapat nama Anda dalam daftar, cek keterangannya. Jika ada keterangan CADANGAN, berarti Anda masuk daftar cadangan. Jika kolom keterangannya kosong, maka Selamat, Anda Berhak Berangkat Haji 2022.
  • Jika Anda terdaftar sebagai jamaah haji khusus, cek di sini nama Anda. Cara pencariannya, lakukan langkah di atas mulai dari poin 4.
  • Cara pencarian ini kami telah coba/ simulasi pada Selasa, 10 Mei 2022, pukul 06.00 WIB.

Sebelumnya, Direktorat Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kementerian Agama merilis daftar nama calon jamaah haji reguler yang berhak berangkat tahun 1443 H/2022 M.

“Alhamdulillah, proses verifikasi daftar nama jamaah haji regular sudah selesai. Saya sudah terbitkan Keputusan Dirjen PHU terkait itu,” ujar Dirjen PHU Kemenag yang juga Anggota Dewan Pembina Pengurus Pusat Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (PP IPHI), Hilman Latief dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Minggu (8/5/2022).

Ia menambahkan daftar nama tersebut sudah diumumkan dan dikirim ke Kanwil Kemenag Provinsi seluruh Indonesia untuk segera ditindaklanjuti.

Hilman mengatakan proses verifikasi dilakukan untuk memastikan seluruh jamaah yang berangkat memenuhi syarat yang ditetapkan oleh Saudi, yaitu mereka yang berusia paling tinggi 65 tahun nol bulan per tanggal 30 Juni 2022 serta sudah menerima vaksinasi COVID-19.

“Saya minta jamaah yang sudah ditetapkan berhak berangkat tahun ini segera mempersiapkan diri dengan baik. Jangan lupa melakukan konfirmasi keberangkatan pada bank tempat mendaftar,” tuturnya.(dbs)

 

 

banner 800x800

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *