Jawaban Tantangan Masa Depan, Jaya Suprana Berharap Anies Jadi Presiden 2024

Anies Jadi Presiden 2024
Anies Jadi Presiden 2024
banner 678x960

banner 678x960

Daftar Donatur Palestina



Hajinews.idDukungan dan doa masyarakat kepada Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan untuk menjadi Presiden tahun 2024 terus mengalir.

Salah satunya dikatakan Budayawan sekaligus pendiri Museum Rekor-Dunia Indonesia (MURI) Jaya Suprana yang berdoa agar Anies Baswedan dapat menjadi pemenang pada Pemilihan Presiden 2024.

Bacaan Lainnya
banner 678x960

banner 400x400

Doa dan keinginan tersebut disampaikan Jaya Suprana pada acara diskusi Menjawab Tantangan Masa Depan Bangsa sekaligus bedah buku berjudul ‘Anies Baswedan: Gagasan, Narasi, Karya’ yang ditulis oleh Abdurrahman Syehbubakar dan Smith Alhadar melalui virtual, Jumat, 15 Juli 2022.

“Saya berharap beliau (Anies Rasyid Baswedan) bisa menjadi Presiden di Republik Indonesia,” ucap Jaya Suprana dikutip KBA News di YouTube RMI Network, Sabtu, 16 Juli 2022.

Jaya Suprana melihat Anies Baswedan yang saat ini cocok menjadi Presiden 2024 untuk Republik Indonesia. Namun dia teringat, Indonesia memiliki aturan ambang batas pencalonan presiden atau presidential threshold 20 persen. Hal itu yang akan menjadi kendala semua orang yang ingin Anies Baswedan maju ke Pemilihan Presiden (Pilpres).

Meskipun Anies dilarang oleh undang-undang, Jaya Suprana akan tetap mendukung Anies Baswedan jadi Presiden.

“Bukan nanti Anies jadi presiden atau tidak ini, pertama beliau harus punya dengan adanya aturan main ambang batas 20 persen itu tidak semudah seperti yang kita harapkan. Itu kendala yang luar biasa,” jelasnya.

“Saya berharap, Anies Baswedan menjadi Presiden,” sambungnya.

Tetapi nanti yang mewakili Anies Baswedan menjadi calon presiden itu adalah masyarakat. Menurutnya, yang menentukan Anies Baswedan adalah mayoritas rakyat Indonesia. Dia pun menegaskan tidak mewakili karena tidak memiliki lembaga survei.

“Nanti yang menentukan nanti mayoritas rakyat Indonesia ini. Jadi saya berpikir, jadi saya tidak mewakili lembaga survei,” tuturnya.

Dia menyampaikan bahwa selama ini mengamati kinerja Anies Baswedan sebagai Gubernur DKI dengan tulus kepada masyarakat Jakarta.

“Sekarang begini minimal jariah saya yang saya amati terhadap ketulusan beliau, terhadap masyarakat mendukung beliau. Saya sudah ikhtiar saya berharap beliau bisa jadi presiden di negeri ini,” tegasnya.

Dia mengaku sedih jika Anies Baswedan tidak menjadi presiden.

“Tapi saya juga ngomong dengan Mas Anies, ‘mas di sisi lain saya sedih, kalau tidak jadi presiden karena dia (Anies) akan meninggalkan masyarakat semua. Tapi dia langsung menjawab ‘Oh tidak pak, nanti saya tidak akan tinggalkan’,” ungkapnya.

banner 800x800

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *