dr Zaidul Akbar: Ingat Beberapa Jenis Sayur Lebih Baik Dimakan Mentah Bahkan Akan Semakin Sehat

Jenis Sayur Ini Lebih Baik Dimakan Mentah
dr Zaidul Akbar
banner 678x960

banner 678x960

Daftar Donatur Palestina



Hajinews.id  – Beberapa jenis sayur ada yang lebih baik dimakan mentah. Dokter Zaidul Akbar mengingatkan malah lebih sehat kala dimakan mentah.

Ahli herbal Dokter Zaidul Akbar mengatakan kalau timun menjadi salah satu jenis sayuir lebih sehat dikonsumsi langsung alias mentah.

Bacaan Lainnya
banner 678x960

banner 400x400

Selain timun, selada juga baik dikonsumsi mentah agar tubuh menjadi lebih.

Dokter Zaidul Akbar mengatakan kale juga merupakan sayuran cocok dimakan mentah.

Dikutip dari kanal YouTube Sobat Herbal pada Kamis (17/2/2022), ahli kesehatan sekaligus pendakwah dr Zaidul Akbar, dalam kajian dakwahnya ia mengatakan, ada beberapa sayuran yang lebih baik dimakan mentah.

Beberapa jenis sayuran yang bagus dimakan mentah menurut dr Zaidul Akbar adalah timun, selada hingga kale.

Tiga jenis sayuran ini tidak memerlukan proses pengolahan terlebih dahulu seperti direbus, dikukus untuk memaksimalkan kandungan gizi yang terdapat didalamnya atau untuk menambah cita rasa dari sayuran tersebut.

dr Zaidul Akbar juga membeberkan alasan mengapa ada beberapa jenis sayuran yang sebaiknya dikonsumsi mentah.

Sebutnya, apabila suatu makanan tidak melalui banyak pengolahan, maka makanan tersebut semakin sehat untuk badan kita.

“Semakin tidak banyak pengolahan yang kita lakukan pada makanan, semakin sehat kita, Insya Allah,” kata dr Zaidul Akbar yang juga dikenal sebagai pakar obat herbal.

Sementara untuk sayuran timun, selada dan kale sebaiknya tidak dimasak.

Jenis sayuran ini cocok dimakan mentah.

Lebih lanjut, dr Zaidul Akbar mengatakan apabila tiga jenis sayuran tersebut dicampur bersamaan, maka Anda akan mendapat banyak manfaat kesehatan untuk tubuh.

“Ini kan sayur bapak ibu sekalian, ada timun, selada ada kale, ini ya vitamin C-nya, kaliumnya, lebih tinggi dari pada brokoloi,” imbuhnya.

Sayur Kale

“Jadi sebenarnya kalau kita lihat kayak begini ya (selada, timun, kale), ini kan simpel, lagi-lagi saya sampaikan, modal jeruk nipis, madu, garam, lada hitam sudah cukup bikin masakan ini sehat buat rasanaya dan nggak usah dimasak, mentah aja,” tuturnya.

Terakhir, dr Zaidul Akbar juga menyarankan apabila Anda mengonsumsi sayur nangka di rumah makan Padang, sebenarnya boleh-boleh saja.

Namun perlu diingat, Anda juga harus mengimbanginya dengan rutin mengonsumsi sayur dan buah 3-4 kali lipat.

“Makan sayur nangka, dimana? di RM Padang, gapapa. Kalau anda tetap pengen makan kek begituan silakan saja, cuma saya mau pesan, coba usahakan porsi sayur buahnya 3-4 kali lipat,” pungkas dr Zaidul Akbar.

Manfaat mengonsumsi sayur

dr Zaidul Akbar

Sayur mengandung banyak manfaat untuk kesehatan diantaranya adalah.

Dapat mencegah dan mengurangi stres berlebih, memperlancar buang air besar, mencegah penyakit jantung dan kanker, mempertahankan berat badan seimbang, sumber energi tubuh, membersihkan racun dalam tubuh (Detoksifikasi).

Mencegah kelahiran bayi cacat, menjaga kesehatan mata, membuat kulit sehat, memperkuat tulang dan menjadi menu makanan sehat.

banner 800x800

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *