Humor Gus Dur: Ketika Presiden Tak Berpengalaman Pilih Menteri Pertahanan

Presiden Tak Berpengalaman Pilih Menteri Pertahanan
Gus Dur
banner 678x960

banner 678x960

Daftar Donatur Palestina



Hajinews.id Presiden keempat Republik Indonesia, KH. Abdurrahman Wahid atau Gus Dur dikenal sebagai sosok yang di tengah pembicaraan serius pun kerap melontarkan humor dan candaan untuk mencairkan suasana.

Salah satu guyonan Gus Dur itu diceritakan oleh Mahfud MD, akademisi yang saat ini menjabat sebagai Menkopolhukam di Kabinet Indonesia Maju.

Bacaan Lainnya
banner 678x960

banner 400x400

Mahfud menceritakan bahwa saat itu dia dipanggil Gus Dur yang baru saja diangkat sebagai Presiden RI. Dalam pertemuan itu, Gus Dur menawari Mahfud untuk menjabat sebagai menteri pertahanan dalam kabinetnya yang akan dibentuk.

Tawaran Gus Dur itu membuat Mahfud kaget dan bingung Pasalnya, dia merasa tak memiliki latar belakang militer atau pertahanan.

“Maksudnya menteri pertanahan mungkin Gus?”, kata Mahfud saat mendengar tawaran Gus Dur.

“Bukan! menteri pertahanan,” jawab Gus Dur.

“Loh Gus saya kan nggak punya pengalaman jadi menteri pertahanan, kok dipilih?”, kata Mahfud.

Dengan santai Gus Dur menjawab: “Saya juga nggak punya pengalaman jadi presiden bisa dipilih.”

Mendengar jawaban Gus Dur, Mahfud tertawa, dan akhirnya menerima tawaran tersebut. Mahfud menjadi menteri pertahanan RI selama masa pemerintahan Gus Dur, yang berakhir pada 2001.

banner 800x800

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *