Goyah? PKB: Godaan PDIP Datang karena Masih Ada Ketidakpastian Koalisi dengan Gerindra

banner 678x960

banner 678x960

Daftar Donatur Palestina



Hajinews.id — Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) mengaku digoda PDI Perjuangan. Ketua DPP PDIP Puan Maharani menyebut nama Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar alias Cak Imin masuk bursa cawapres Ganjar.

Wakil Ketua Umum PKB Jazilul Fawaid menyatakan godaan dari PDIP tidak akan datang apabila koalisi bersama Partai Gerindra sudah mengumumkan calon presiden (capres) dan cawapres lebih cepat.

Bacaan Lainnya
banner 678x960

banner 400x400

Menurut Jazilul, sampai hari ini masih ada ketidakpastian antara koalisi Gerindra-PKB.

“Mestinya Pak Muhaimin sudah tidak tergoda, tapi mungkin karena adanya ketidakpastian, wajar saja ada godaan-godaan,” kata Jazilul kepada wartawan, Selasa (25/7/2023).

Jazilul menuturkan, apabila sejak lama dideklarasikan pasangan Prabowo-Cak Imin tentunya tidak akan datang godaan dari koalisi lain. Ia melihat ada ajakan serius dari PDIP.

“Misalkan, Minggu lalu sudah dideklarasikan pasangan Pak Prabowo dan Gus Muhaimin saya yakin Mbak Puan tidak akan memasukkan nama Gus Muhaimin di 5 nama yang ada. Itu yang saya sebut kenapa tidak main-main,” kata Jazilul.

Kata Jazilul, PKB dan PDIP sudah punya pengalaman berkoalisi sejak bertahun-tahun. Sedangkan PKB bersama Gerindra merupakan barang yang baru.

Kendati demikian, PKB tetap menghormati fatsun politik atas kerja sama yang sedang dibangun bersama Gerindra. PKB saat ini tetap mengutamakan kebersamaan dengan Gerindra.

“Nah, meskipun sebagai teman baru atau koalisi yang ada bersama Gerindra ini dilakukan, tentu PKB punya fatsun dan etika untuk membangun kerja sama selama ini dengan siapa pun, mengutamakan kebersamaan dan kesetiaan, gitu,” kata Jazilul.

 

Cak Imin Masuk Daftar Cawapres Ganjar dan Puan Berharap PKB Gabung dengan PDIP

Sebelumnya, Ketua DPP Bidang Politik PDI Perjuangan (PDIP) Puan Maharani mengatakan, nama Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar alias Cak Imin masuk dalam daftar bakal cawapres Ganjar Pranowo.

Selain Cak Imin, ada pula nama Sandiaga Salahuddin Uno, Erick Thohir, Agus Harimurti Yudhoyono, dan Andika Perkasa.

“Sekarang sudah mengerucut 5. Ada Pak Sandiaga, Pak ET, Pak Andika, Mas AHY, Cak Imin. Salah satunya Cak Imin,” kata Puan di Stadion Manahan Solo, Ahad (23/7/2023).

Puan menerangkan, awalnya ada 10 nama yang masuk dalam radar PDI Perjuangan. Namun, kini sudah tersisa 5 lama. Dia pun mengakui kelima orang bakal cawapres Ganjar Pranowo itu merupakan yang terbaik.

“10 nama, tapi sekarang sudah mengerucut ke 5 nama. Mantap (semua),” ujar dia.

Puan kemudian menyinggung kedekatan antara PDI Perjuangan dengan PKB. Dia mengibaratkan layaknya seperti saudara.

“Kita selalu berslaturahmi, mencocokkan visi dan misinya. Sudah sejak dulu waktu Bung Karno lah dengan NU-nya,” ujar dia.

Puan berharap walaupun PKB sudah berkoalisi dengan Partai Gerindra, PKB bisa merapat ke PDIP.

“Saya masih berharap, insyaallah,” ujar Puan.

Sumber

banner 800x800

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *