Hikmah Malam: Perlombaan yang Dilarang

banner 678x960

banner 678x960

Daftar Donatur Palestina



Saat ini banyak sekali berbagai jenis perlombaan dengan aturan yang beraneka ragam pula. Seorang Muslim ketika ingin mengikuti perlombaan juga harus memperhatikan etika yang diajarkan Islam seperti menutup aurat, tidak menjadikan perlombaan sebagai ajang saling merendahkan lawan dengan cacian, juga tidak meninggalkan shalat karena kewajibannya sebagai seorang Muslim, bahkan tidak sedikit perlombaan yang muncul belakangan ini di dalamnya terdapat unsur perjudian.

Perjudian merupakan salah satu perbuatan dosa yang saat ini sedang marak di sekitar kita, bahkan dalam sebuah perlombaan, tidak sedikit di dalamnya terdapat unsur perjudian, padahal jika kita renungkan, banyak sekali dampak buruk yang ditimbulkan dari perbuatan judi, Allah _Ta’ala_ berfirman,

Bacaan Lainnya
banner 678x960

banner 400x400

إِنَّمَا يُرِيدُ ٱلشَّيْطَٰنُ أَن يُوقِعَ بَيْنَكُمُ ٱلْعَدَٰوَةَ وَٱلْبَغْضَآءَ فِى ٱلْخَمْرِ وَٱلْمَيْسِرِ وَيَصُدَّكُمْ عَن ذِكْرِ ٱللَّهِ وَعَنِ ٱلصَّلَوٰةِ ۖ فَهَلْ أَنتُم مُّنتَهُونَ

_Sesungguhnya setan hanya bermaksud menimbulkan permusuhan dan kebencian di antara kamu melalui minuman keras dan judi serta (bermaksud) menghalangi kamu dari mengingat Allah dan (melaksanakan) salat, maka tidakkah kamu mau berhenti?_ (QS. Al Maidah [5]: 91)

_Allah Ta’ala a’lam bisshowaab_
———————————–
Berlomba-lomba dalam kebaikan dengan share, tag, mention ke orang lain. 1 orang yang tau ilmu karena info dari kamu, insyaAllah bernilai pahala karena mengajak kepada kebaikan.

Dari Abu Mas’ud Radhiyallahu anhu berkata, “Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, ‘Barangsiapa menunjukkan suatu kebaikan, maka ia mendapatkan pahala seperti pahala orang yang melakukannya.” [HR. Muslim].

banner 800x800

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *