Hikmah Malam:  Ibu, Madrasah Anak yang Pertama dan Utama

banner 678x960

banner 678x960

Daftar Donatur Palestina



Al-Allàmah Ibnu Bàdìs -رحمه الله- berkata,

“البيت هو المدرسة الأولى والمصنع الأصلي لتكوين الرجال ، وتديّن الأم هو أساس حفظ الدّين والخلق”

Bacaan Lainnya
banner 678x960

banner 400x400

“Rumah adalah madrasah yang pertama dan pencetak yang asli untuk menjadikan lelaki sejati dan agama seorang ibu adalah pondasi untuk menjaga agama dan akhlak”.

📚Al-Atsar 4/201.

👤 Syaikh Muhammad bin Shalih al-Utsaimin -رحمه الله- menekankan pentingnya masalah dalam kesungguhan dan keseriusan dalam mendidik anak dalam ucapan beliau:
“Anak-anak pada masa awal pertumbuhan mereka, yang selalu bersama mereka adalah seorang ibu, maka jika sang ibu memiliki akhlak dan perhatian yang baik (kepada mereka), (tentu) mereka akan tumbuh dan berkembang (dengan) baik dalam asuhannya, dan ini akan memberikan dampak (positif) yang besar bagi perbaikan masyarakat (muslim).”

Oleh karena itu, wajib bagi seorang wanita yang mempunyai anak, untuk memberikan perhatian (besar) kepada anaknya dan kepada (upaya) mendidiknya (dengan pendidikan yang baik). Kalau dia tidak mampu melakukannya seorang diri, maka dia bisa meminta tolong kepada suaminya atau orang yang bertanggung jawab atas urusan anak tersebut…

Ibu adalah madrasah anak yang pertama dan utama. Jika seorang ibu baik agama dan akhlaknya, maka insyaallah pendidikan anak-anaknya akan baik.

📚 Daurul Mar’ah fii Ishlaahil Mujtama’,hal 14-15

Demikianlah, semoga Allah Ta’ala senantiasa melimpahkan taufik-Nya kepada para wanita muslimah, agar mereka menyadari mulianya tugas dan peran mereka dalam Islam, dan agar mereka senantiasa berpegang teguh dengan petunjuk-Nya dalam mendidik generasi muda Islam dan dalam urusan-urusan kehidupan lainnya.

Penulis: Ustadz Abdullah bin Taslim al-Buthoni, MA حفظه الله

🌐 Sumber: muslim.or.id

وصلى الله وسلم وبارك على نبينا محمد وآله وصحبه أجمعين، وآخر دعوانا أن الحمد لله رب العالمين

​​​​​​​​​​​​​​​​​​

banner 800x800

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *