IPHI Blitar Galakkan Manasik Sejak Dini, Upaya Meningkatkan Kemabruran

IPHI dan Pemda Blitar membina manasik haji pelajar (dok)
banner 678x960

banner 678x960

Daftar Donatur Palestina



Blitar, Hajinews.id,- Pengurus Daerah IPHI Kota Blitar membimbing pelaksanaan kegiatan praktek manasik haji bagi siswa siswi SMP se-kota Blitar. Kegiatan yang berjudul praktik pembelajaran peserta didik diluar kelas dalam bentuk manasik haji SMP sekota Blitar, diikuiti 2.512 siswa. Ada 9 SMP Negeri dan 3 SMP Swasta se-Kota Blitar, yaitu SMP Al Muhafdzoh, SMP Muhammadiyah dan SMP Bustanul Muta’allimat (26/2/2020).

Kegiatan yang diselenggaran Guru Pendidikan Agama Islam (GPAI) dengan bimbingan Pengurus Daerah IPHI Kota Blitar, telah memasuki tahun ketiga. Dimulai sejak tahun ajaran 2016/2017. “Sebagai bentuk pembalajaran luar kelas dan sekaligus praktek manasik haji, yang memang di kurikulm agama Islam di SMP memuat materi dimaksud.” Kata Ketua Panitia Hj. Mujayanah, M.Pd.I dalam sambutannya.

Bacaan Lainnya
banner 678x960

banner 400x400

Peserta manasik haji pelajar Blitar (dok).

Acara pembukaan dimulai pukul 07.00 WIB di halaman Kantor Pemerintah Kota Blitar. Dihadiri dan dibuka langsung oleh Walikota Blitar Drs. H. Santoso M.Pd. Dalam pidato pengarahan mengajak peserta untuk serius dan menikmati kegiatan pembelajaran manasik haji ini. Sebab sekarang telah menjadi trend orang tua mengajak anak remajanya untuk umroh. “Dan berdoalah, semoga kalian bisa berangkat haji beneran tahun depan”, kata mantan Kepala Dinas Pendidikan Kota Blitar, disambut tepuk tangan yang gemuruh.

Menurut Drs. H. Sukri Alfi, MM kegiatan ini sudah kesekian kalinya dan berjalan sukses. Program ini didukung penuh oleh Walikota Blitar sebagai upaya meningkatkan kualitas kemabruran. Manasik haji sejak dini memberi ruang yang cukup untuk memahami baik materi maupun teknis, sehingga kualitas hajinya menjadi mabrur.

“Memang kita menggandeng beberapa instansi, baik pemerintah, Kemenag, ormas dan beberapa lembaga sekolah khususnya para Guru Pendidikan Agama Islam (GPAI). Mudah-mudahan program ini bisa berjalan terus sebagai upaya kita melestarikan haji mabrur sepanjang hayat.” katanya. (fur/salman).

Pembukaan manasik haji oleh Walikota Blitar H. Santoso M.Pd (dok)
Peserta manasik haji Blitar (dok)
banner 800x800

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *