Tertekan, Rupiah Berpotensi Melemah Hari Ini

Ilustrasi (Foto: Bisnis)
banner 678x960

banner 678x960

Daftar Donatur Palestina



JAKARTA, hajinews.id  – Nilai tukar (kurs) rupiah yang ditransaksikan antarbank di Jakarta pada Kamis (27/8/2020) berpotensi melemah jelang pidato Gubernur Federal Reserve (Fed) Jerome Powell pada pertemuan Jackson Ville.

Pada pukul 9.31 WIB rupiah melemah 22 poin atau 0,15 persen menjadi Rp14.700 per dolar AS dari sebelumnya Rp14.678 per dolar AS.

Bacaan Lainnya
banner 678x960

banner 400x400

Kepala Riset dan Edukasi Monex Investindo Futures Ariston Tjendra mengatakan mata uang Garuda hari ini rawan terkoreksi. “Sentimen positif dari pasar keuangan AS semalam mungkin bisa tertahan hari ini di pasar Asia karena ketegangan AS dan China di kawasan laut China Selatan,” ujar Ariston di Jakarta, Kamis (27/8/2020).

Menurut Ariston, pasar juga masih tertekan dengan kondisi ekonomi global yang masih tertekan dan penyebaran COVID-19 yang masih meningkat.

“Selain itu pasar juga masih menantikan pidato Gubernur Bank Sentral AS di pertemuan Jackson Ville malam ini untuk mencari indikasi arah pasar selanjutnya,” kata Ariston.

Ariston memperkirakan rupiah berpotensi melemah di kisaran Rp14.600 per dolar AS hingga Rp14.750 per dolar AS.

Pada Rabu (26/8)  rupiah ditutup melemah 29 poin atau 0,19 persen menjadi Rp14.678 per dolar AS dari sebelumnya Rp14.649 per dolar AS. (rah/ant)

banner 800x800

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *