Nauzubillah, 3 Jenis Zina dan Azabnya Di Dunia Serta Akhirat

SIKSA KUBUR DOSA ZINA
banner 678x960

banner 678x960

Daftar Donatur Palestina



Hajinews.id – Zina merupakan salah satu perbuatan dosa besar yang dilaknat Allah SWT. Sebagai seorang muslim, kita wajib tahu hukum mengenai zina, jenis zina serta dampak bagi orang yang melakukannya.

Dikutip dari The Asian Press, dalam Al-Quran surat Al-Isra’ ayat 32 disebutkan ; “Dan janganlah kamu mendekati zina, sesungguhnya zina itu suatu perbuatan yang keji dan suatu jalan yang buruk”

Bacaan Lainnya
banner 678x960

banner 400x400

Ayat ini jelas merupakan larangan mendekati berzina. Oleh karena itu, kita wajib menjauhi sebab-sebab atau hal-hal yang menjurus tersebut. Berikut 3 Jenis Zina dalam Agama Islam seperti dikutip dari The Asianparent.

1. Zina Al-Laman

Merupakan zina yang umumnya dilakukan dengan menggunakan panca indera. Hal ini sesuai dengan sabda Rasulullah yang berbunyi;

“Telah diterapkan bagi anak-anak Adam yang pasti terkena, kedua mata zinanya adalah melihat, kedua telinga zinanya adalah mendengar, lisan zinanya adalah berkata-kata, tangan zinanya adalah menyentuh, kaki zinanya adalah berjalan, hati zinanya adalah keinginan (hasrat) dan yang membenarkan dan mendustakannya adalah kemaluan.” (HR. Muslim).

Zina Al-laman antara lain:

  • zina mata (‘ain), ketika seseorang memandang lawan jenisnya dengan perasaan senang, itu dinamakan zina mata (‘ain)
  • Zina hati (qalbi), ketika memikirkan atau mengkhayalkan lawan jenis dengan perasaan senang dan bahagia.
  • zina lisan, ketiks seseorang membicarakan lawan jenis yang diikuti dengan perasaan senang
  • Zina tangan (yadin), ketika dengan sengaja memegang bagian tubuh lawan jenis diikuti dengan perasaan senang dan bahagia terhadapnya.

2. Zina Muhsan

Adalah sebenarnya zina yang diperbuat oleh orang yang bukan muhrim dengan melibatkan alat kelamin. Zina muhsan yang dilakukan orang yang telah menikah (memiliki suami/istri) atau selingkuh.

3. Zina Ghairu Muhsan

Merupakan zina yang dilakukan oleh mereka yang belum menikah atau tidak terikat pernikahan dengan siapa pun. Baik zina muhsan maupun ghairu muhsan, tidak hanya terjadi antar lawan jenis, namun juga bisa terjadi pada sesama jenis.

Perbuatan zina adalah perbuatan yang diharamkan dan termasuk dalam golongan dosa besar menurut Islam.Nabi Muhammad SAW telah memberitahukan kepada kita semua bahwasanya perbuatan zina itu, akan mendapat balasan dari Allah SWT baik selagi masih di dunia maupun nanti di akhirat. Di dunia; cahaya akan hilang dari wajah orang yang berbuat zina, umurnya akan semakin pendek, serta kekal dalam kemiskinan.

Di akhirat; murka Allah menanti, hisabnya buruk, serta mendapat siksaan di neraka.

 

banner 800x800

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *