Jarang Orang Tahu, Ini Cara Alami Atasi Gigi Berlubang

banner 678x960

banner 678x960

Daftar Donatur Palestina



Hajinews.id- Gigi berlubang adalah permasalahan gigi yang kerap kali dijumpai. Kondisi ini dapat menimbulkan komplikasi jika tidak dirawat dan ditangani. Salah satu komplikasi tersebut adalah infeksi.

Gigi berlubang merupakan suatu kondisi dimana gigi mengalami infeksi akibat sisa makan yang menumpuk, malas menggosok gigi, dll. Kondisi gigi berlubang ini tidak bisa dibiarkan terus menerus. Harus segera diatasi agar tidak semakin meluas infeksinya.

Bacaan Lainnya
banner 678x960

banner 400x400

Sebagaimana di rangkum hajinews.id dari sehatq.com pada Rabu (9/12/2020). Beriku cara atasi gigi berlubang dengan bahan alami antara lain:

1. Bawang putih

Kandungan senyawa antiseptik dalam bawang putih telah dipercaya para ilmuwan dapat menyembuhkan sakit gigi, untuk itu anda dapat menggunakan bahan alamiah yang satu ini dengan cara: ambil satu siung bawang putih, kemudian letakkan pada gigi berlubang. Tunggu selama kurang lebih 5 menit, lalu keluarkan bawang putih dan berkumurlah dengan air hangat.

2. Teh hangat

Tahukah anda, teh hangat ternyata dapat membantu meredakan sakit gigi. Teh hangat ini mampu memberikan efek reda sementara terhadap sakit gigi. Selain itu, teh hangat juga bermanfaat untuk menghilangkan bakteri dalam gigi. Caranya mudah, siapkan satu kantong teh yang telah dicelupkan dalam teh hangat. Pastikan bahwa teh hangat tidak mengandung gula. Jika sudah, tempelkan pada gusi, tunggu selama beberapa saat hingga sakitnya reda.

3.Cabe rawit

Mungkin anda heran, kenapa cabe rawit dapat menyembuhkan sakit gigi. Ya, cabe rawit mengandung senyawa capcasain yang dapat meredakan rasa sakit, termasuk sakit gigi. Untuk itu tidak ada salahnya apabila anda mencoba. Caranya cukup mudah, larutkan cabe rawit ke dalam air panas kemudian siapkan kapas dan celupkan. Peras sedikit lalu tempelkan di sela-sela gigi berlubang

banner 800x800

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *