IPHI Kepri Siap Ikuti Muktamar IPHI di Surabaya

banner 678x960

banner 678x960

Daftar Donatur Palestina



Jakarta, Hajinews.id – Pengurus Wilayah Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) Kepri siap mensukseskan Muktamar IPHI  ke-VII pada 24-25 Juli 2021 di Surabaya.

Wakil Ketua IPHI Kepri, yang juga Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kepulauan Anambas,  Dr. H. Erizal, MH, mengatakan akan mengirimkan beberapa perwakilan untuk mengikuti Muktamar DI Surabaya

Bacaan Lainnya
banner 678x960

banner 400x400

“Insyaallah nanti akan ada perwakilan ke surabaya. Untuk jumlah nanti akan dibahas kembali.” kata H. Erizal saat dihubungi hajinews.id pada Senin (14/6/2021).

H. Erizal menambahkan adanya pandemi Covid-19 membuat acara Muktamar digelar secara terbatas sehingga pengurus yang tidak dapat hadir akan mengikuti Muktamar secara virtual.

Sementara itu, H. Erizal memberikan usulan program-program untuk kegiatan Muktamar di surabaya nanti.

” Kami mengusulkan supaya organisasi antara haji dan alumni umroh jangan di gabung.  Karena alumni umroh sudah banyak sekali anggotanya dan belum terorganisir.  Sementara calon haji ini kan kuotanya terbatas.” paparnya

Selain itu, H. Erizal juga berharap IPHI bisa memberikan kontribusi yang besar bagi bangsa.

“Pertama IPHI bisa memberikan kontribusi yang besar bagi bangsa.  Karena IPHI kan orang-orang yang sudah mampu dari segi ekonomi dan keimanan karena mereka sudah menyempurnakan rukun islam.  Maka diharapkan bisa menjadi teladan bagi orang lain. Kalau pemimpin bisa jadi Contoh yang baik tidak korupsi.  Kemudian IPHI juga bisa gerakan perekonomian masyarakat seperti dibeberapa tempat bisa mendirikan rumah sakit hingga sekolah. Semoga daerah daerah lain juga bisa mengikuti.” jelasnya
(sitha)

banner 800x800

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *