Imbau Umat Islam Berkurban, Ketum PBNU: Islam Agama Sosial

Imbau Umat Islam Berkurban, Ketum PBNU: Islam Agama Sosial
Kiai Said Aqil Siradj, Ketua Umum PBNU
banner 678x960

banner 678x960

Daftar Donatur Palestina



Hajinews.id – “Saya mengimbau kepada seluruh umat Islam, khususnya warga NU yang mampu berkurban, hendaklah masing-masing dengan kesadaran hatinya dan dengan niat tulus ikhlas, lillahita’ala dalam rangka mensyiarkan Idul Adha. (Bagi) yang mampu sapi, silakan, kambing, kerbau, boleh semuanya,” terang Kiai Said dikutip dari Kanal Youtube NU Care-LAZISNU, Senin (12/7).

Dijelaskan, berkurban merupakan salah satu bagian kecil dari ibadah sosial atau islam adalah agama sosial yang disyariatkan kepada umat Islam. Kiai Said Aqil lantas menyebutkan beberapa ibadah sosial yang lain seperti zakat. Di antaranya zakat fitrah, zira’ah, tijarah, perhiasan emas. Kemudian juga ada nazar, fidyah, dam, dan syukuran.

Bacaan Lainnya
banner 678x960

banner 400x400

“Itu semua adalah ibadah maliyah atau ibadah harta yang menunjukkan Islam (sebagai) agama sosial. Agama yang peduli kebersamaan, menghormati kebersamaan, kegotongroyongan. Islam agama tamaddun, agama kemasyarakatan, agama peradaban, agama budaya, agama kemajuan, gotong-royong, keadilan, kemanusiaan,” ujarnya.

Kepada Nahdliyin atau umat Islam yang berkemampuan secara finansial, Kiai Said Aqil kembali mengimbau dan mengajak untuk berlomba-lomba dalam berkurban sebanyak-banyaknya, tanpa dibatasi.

“Mari kita berlomba berkurban sebanyak-banyaknya. Tidak usah dibatasi (seperti) tujuh orang untuk satu sapi. Tidak. satu orang (satu) sapi silakan, kalau memang mampu. Mudah-mudahan pahalanya akan kita dapatkan nanti di akhirat ketika kita pulang ke hadapan Allah,” tutur Kiai Said.

Sumber: nu

banner 800x800

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *