Subhanallah, Azim Premji Miliarder Muslim yang Sumbang Rp28 T

banner 678x960

banner 678x960

Daftar Donatur Palestina



 

Hajinews.id – Azim Premji menjadi salah satu miliarder muslim yang sangat dermawan. Menurut sebuah laporan, taipan asal India ini menyumbangkan uang 10 kali lebih banyak daripada orang terkaya Asia Mukesh Ambani pada 2020.

Bacaan Lainnya
banner 678x960

banner 400x400

Azim mendirikan Yayasan Azim Premji pada 2001 untuk mengembangkan sistem pendidikan sekolah dasar pemerintah di pedesaan.

Selain itu, Azim menyumbangkan USD 2 miliar (Rp 28,6 triliun) untuk yayasan. Jumlah tersebut menjadi sumbangan terbesar yang pernah diberikan di India.

Melansir dari Hindustan Times dan geotv, ketika India berjuang dengan tingginya infeksi virus corona, Yayasan Azim Premji berkomitmen memberikan 1.000 crores (Rp 2 triliun) untuk mengatasi pandemi.

Yayasan juga menjanjikan 100 crores dari Wipro dan 25 crores dari Wipro Enterprises, sehingga total donasinya adalah 1.125 crores (Rp 2,3 triliun).

Tidak hanya donasi yang diberikan yayasan tersebut, Wipro juga sering melakukan kegiatan corporate social responsibility (CSR) dan Yayasan Azim Premji juga melakukan kegiatan filantropi.

Azim adalah pemilik perusahaan Wipro, perusahaan IT multinasional di India. Dia berjanji untuk menyumbangkan 34 persen saham Wipro kepada yayasan pada 2019 lalu.

Hal yang dilakukan oleh Azim meninggalkan jejak yang mengakar begitu kuat pada dunia bisnis. Diketahui dia memiliki total kekayaan mencapai USD 32,8 miliar (Rp 475 triliun).

Meskipun dia telah pensiun dari posisinya sebagai ketua di Wipro, dia masih melanjutkan kebiasaan untuk membantu sesama. Hal ini menjadi campuran yang langka antara kekayaan dan sifat rendah hati yang dimiliki seorang miliarder.

 

banner 800x800

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *