Habib Novel Alaydrus: Bukan Hanya Al Quran, Santri NU Wajib Pelajari Satu Kitab Ini! Berkualitas

Santri NU Wajib Pelajari Satu Kitab Ini
Habib Novel Alaydrus
banner 678x960

banner 678x960

Daftar Donatur Palestina



Hajinews.idAl Quran adalah kitab yang wajib dipelajari oleh umat Islam dan merupakan kitab yang langsung diturunkan oleh Allah kepada Nabi Muhammad SAW.

Selain Al Quran, Habib Novel Alaydrus mengungkapkan bahwa ada satu kitab lagi yang wajib dipelajari, terutama oleh para santri.

Bacaan Lainnya
banner 678x960

banner 400x400

Kitab ini merupakan kitab yang ditulis oleh salah satu pendiri NU, yaitu KH. Hasyim Asyari. Apakah kitab yang dimaksud?

Dilansir dari salah satu video di kanal Youtube video di kanal Youtube B-PRAST HD yang diunggah pada 18 Agustus 2018, berikut ini penjelasannya.

Habib Novel Alaydrus mengungkapkan bahwa satu kitab ini sering dikaji oleh PBNU pusat setiap bulannya dan terbuka untuk orang-orang yang ingin memelajarinya.

“PBNU pusat, setiap Rabu pertama awal bulan membuat majlis membuka kitabnya Mbah Hasyim Asyari,” kata Habib Novel Alaydrus.

Kitab karangan KH. Hasyim Asyari ini berisi tentang ilmu agama secara syariat dan fikih yang digabung dengan akidah dengan mengumpulkan empat madzhab keilmuan para imam besar Islam.

Dengan mempelajarinya, Habib Novel Alaydrus mengungkapkan bahwa seorang santri tidak hanya ahli dalam agama, tetapi juga hal lainnya.

Habib Novel Alaydrus juga menyarankan untuk setiap pesantren membuka kajian kitab ini serta mengamalkannya.

“Zaman sekarang, perlu setiap pesantren mulai menjadikan kitab ini wajib untuk dibaca dan diamalkan setiap pengajarnya dan santrinya,” ujarnya.

Hal tersebut menurut penilaian Habib Novel Alaydrus, orang-orang yang mengamalkan kitab ini akan menjadi orang yang berkualitas.

“Kenapa? Kalau itu diajarkan bener dan diamalkan bener, maka setiap santri yang keluar pesantren akan jadi orang-orang yang beradab, berkualitas, berilmu, dan ber-nur, punya cahaya,” ungkapnya.

Orang-orang yang mengamalkan kitab ini, niscaya akan menjadi orang yang beradab, berilmu, dan memiliki binar kesejukan di wajahnya.

Lalu, kitab apakah yang dimaksud oleh Habib Novel Alaydrus ini?

“Kalau kita lihat dari bukunya Mbah Hasyim Asyari Rahimahullah, maka urutan yang pertama kitabnya adalah kitab Adabul Alim wal Muta’alim. Adabnya orang yang alim dan orang yang mencari ilmu,” ungkap Habib Novel Alaydrus menyebut kitab yang dimaksud.

Jadi, dengan mempelajari dan mengamalkan kitab ini bagi para santri NU, maka ia akan menjadi ulama yang beradab dan juga berkualitas.***

 

banner 800x800

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *