Pimpinan Ormas Islam Doakan Hendi dari Tanah Suci

Doakan Hendi dari Tanah Suci
ZIARAH DI BAQI MADINAH: Sejumlah pimpinan Ormas Islam tingkat Kota Semarang dipimpin Ketua MUI Pof Dr KH Erfan Soebahar dan Wakil Rais Syuriyah PCNU Dr KH Ahmad Izzuddin berziarah di makam KH Masruri Mughni pengasuh Pondok Pesantren Al-Hikmah2, Benda, Sirampog, Brebes di pemakaman Baqi’ Kota Suci Madinah Al-Munawaroh, kemarin.
banner 678x960

banner 678x960

Daftar Donatur Palestina



MADINAH, Hajinews.id – Sejumlah pimpinan  Organisasi Massa Islam berdoa untuk kesuksesan Dr H Hendrar Prihadi SE MM dan kemajuan pembangunan Kota Semarang semakin berkah dan manfaat di Tanah Suci Kota Makkah dan Madinah AlMunawaroh.

Rombongan sebanyak 23 orang dipimpin Wakil Rais Syuriyah PCNU Kota Semarang Dr KH Ahmad Izzuddin dan Ketua MUI Kota Semarang Prof Dr KH Erfan Soebahar. Mereka terdiri enam orang pengurus PCNU yaitu Anang Purnomo, Moh Suwindi, Moh Shohib, Lukman Wahid dan Sutega.

Bacaan Lainnya
banner 678x960

banner 400x400

Empat Pengurus Daerah Muhammadiyah Danusiri, Syaifulloh, Muzazin dan Muhammad Nur Hamid, dua orang dari LDII, empat pengurus Dewan Masjid Indonesia (DMI), Ketua Lembaga Pendidikan Al-Qur’an (LPQ), Ketua Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) dan Majelis Ulama Indonesia (MUI). Pemerintah Kota Semarang juga memberangkat ibadah umrah tiga orang juara Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) yaitu Aqil Munawar Fuady, Nasikhin dan Zuni Aslami Maghfiroh. Dalam rombongan juga terdapat nama Maskur SPdi mewakili para modin se-Kota Semarang (Petugas Perawat Jenazah Semarang/P2JS).

‘’Di tempat-tempat mustajabah yakni di Raudloh Masjid Nabawi Madinah, di Masjid Haram Kota Suci Makkah di Multazam, di Maqam Ibrahim, di Hijr Ismail kami bersama-sama berdoa untuk keselamatan dan kesejahteraan warga Kota Semarang utamanya Wali Kota Bapak Hendrar Prihadi yang akrab disapa Mas Hendi bersama keluarga,’’ kata Izzuddin.

Menurut pengasuh Pondok Pesantren Life Skill Daarun Najah Semarang itu, Mas Hendi memimpin Kota Semarang dua periode dengan pembangunan yang sangat pesat. ‘’Pembangunan mengarah pada keseimbangan pisik dan mental spiritual. Warga Semarang pasti merasakan ini. Mas Hendi layak untuk memimpin masyarakat yang lebih luas lagi tingkat provinsi bahkan nasional untuk mensejahterakan masyarakat,’’ katanya disela-sela berziarah di Makam Baqi’ sekitar dua ratus meter dari Masjid Nabawi  Kota Suci Madinah, kemarin.

Agus Rokhim, salah satu anggota rombongan menilai potensi dan kemampuan Mas Hendi tidak diragukan untuk menjadi pemimpin di tingkat provinsi maupun nasional. ‘’Masih muda, enerjik, cerdas, pintar memanfaatkan peluang dan sikap tawadhuk yang luar biasa kepada semua orang,’’ katanya.

Dipimpin Ketua MUI Kota Semarang Prof Dr KH Erfan Soebahar, rombongan membaca tahlil dan dzikir di makam almaghfurlah KH Masruri Mughni pengasuh Pondok Pesantren Al-Hikmah2, Benda Sirampog, Kabupaten Brebes sekaligus Rais Syuriyah PWNU Jawa Tengah. ‘’Kiai Masruri wafat di Madinah usai menunaikan ibadah haji tahun 2011,’’ kata Prof Erfan.

Dilaporkan dari Kota Suci Madinah mulai terjadi kepadatan di Kota Nabi itu menjelang ditutup untuk pelaksanaan ibadah umrah. Bulan Juni 2022 mendatang pelaksanaan umrah sudah ditutup untuk pelaksanaan ibadah Haji 2022 atau 1443H.

Di pemakaman Baqi’ selain Sahabat Rasulullah Saw Sayyidina Utsman bin Affan, juga dimakamkan para istri dan putra-putri Rasulullah, Imam Malik dan sejumlah ulama dari Indonesia. (agus)

banner 800x800

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *