dr Zaidul Akbar: Tak Perlu Cuci Darah, Cukup Gunakan Tanaman Ini Perbaiki Fungsi Ginjal

Perbaiki Fungsi Ginjal
dr Zaidul Akbar
banner 678x960

banner 678x960

Daftar Donatur Palestina



Hajinews.id – Ginjal adalah dua buah organ yang berbentuk seperti kacang merah yang berada di kedua sisi tubuh bagian belakang atas, tepatnya di bawah tulang rusuk manusia.

Ginjal ini mempunyai beberapa fungsi, di antaranya untuk menghasilkan renin yang merupakan enzim untuk mengatur tekanan darah.

Bacaan Lainnya
banner 678x960

banner 400x400

Tidak hanya itu, ginjal juga menghasilkan senyawa eritropoeting yang berfungsi untuk menstimulasi produksi sel darah merah.

Ada berbagai hal yang bisa menjadi penyebab gagal ginjal.

Kerusakan organ ini berisiko tinggi terjadi pada orang yang memiliki penyakit tertentu atau kebiasaan yang kurang sehat.

Selain itu, ginjal juga berfungsi untuk menyaring ampas metabolisme tubuh.

Bahkan ginjal yang sehat bisa menjaga kadar garam dan mineral tetap seimbang dalam tubuh.

Sementara gagal ginjal adalah salah satu penyakit ginjal yang cukup ditakuti.

Kondisi ini terjadi ketika ginjal mengalami kerusakan dan tidak dapat berfungsi dengan baik.

Gagal ginjal biasanya merupakan tahap akhir dari penyakit ginjal, di mana kerusakan pada ginjal sudah cukup berat atau berlangsung lama.

Seseorang yang terkena gagal ginjal memiliki kondisi dimana salah satu atau dua ginjalnya tidak dapat berfungsi dengan baik.

Fungsi ginjal sendiri untuk menyaring racun, yang masuk dalam tubuh atau proses pengeluaran zat-zat sisa metabolisme yang sudah tidak digunakan lagi oleh tubuh.

Namun jangan khawatir, pasalnya penggagas Jurus Sehat Rasulullah, dr Zaidul Akbar menjelaskan tips untuk membantu meningkatkan fungsi ginjal.

Seperti dikutip oleh Bangkapos.com dalam video di kanal Youtube Bisikin.com yang diunggah pada 3 Agustus 2021 lalu.

“Ada tumbuhan yang biasa saya sarankan ke orang yang cuci darah, dan itu bisa kita dapatkan dengan mudah.

Nama tumbuhan tersebut adalah akar alang-alang, akar tersebut bisa digunakan untuk memperbaiki fungsi ginjal,” kata dr Zaidul Akbar.

Bukan hanya Alang-alang, serai dan air kelapa muda bisa menjadi tambahan untuk pembuatan resep herbal yang dapat membantu memelihara fungsi ginjal.

“Mengkonsumsi resep herbal akar alang-alang, serai, serta air kelapa muda sekitar 3 bulan, dengan jumlah sekitar 300 ml,” beber dr Zaidul Akbar.

Adapun manfaat mengkonsumsi resep herbal ini, selain fungsi ginjal menjadi lebih baik, resep herbal ini juga bisa digunakan untuk menurunkan tensi dan kolesterol yang tinggi.

Bukan hanya memberikan resep herbal untuk memperbaiki fungsi ginjal, dr Zaidul Akbar juga memberikan beberapa informasi mengenai rempah yang bagus dan baik untuk pengencer darah agar tidak selalu mencuci darah.

Penulis buku resep JSR ini menyebutkan semua jenis bawang-bawangan yang ada seperti bawang bombay, bawang putih, bawang merah merupakan obat untuk pengencer darah.

Cara mengkonsumsi bawang-bawangan sebagai obat pengencer darah bisa dijadikan lalapan atau juga tambahan pada masakan.

“Biar dapat manfaatnya sebaiknya diolah dan diproses dengan sehat, tidak digoreng dan tidak ditambah jenis makanan yang tidak baik untuk tubuh,” jelas dr Zaidul Akbar.

Selain mengonsumsi resep herbal tersebut, dr Zaidul Akbar juga menyarankan untuk sering mengkonsumsi sayur dan buah-buahan, serta rimpang agar darah dalam tubuh normal.

Bahan yang di atas bisa perbanyak puasa serta bekam agar lebih terasa manfaatnya untuk mengatur metabolisme darah.

Itulah penjelasan dr Zaidul Akbar mengenai tanaman yang mampu memperbaiki fungsi ginjal tanpa harus cuci darah.

 

 

banner 800x800

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *