Cerdas! Kisah Abu Nawas: Lawan Raja yang Sombong Dengan Lalat

Lawan Raja yang Sombong Dengan Lalat
Lawan Raja yang Sombong Dengan Lalat. Foto/ilustrasi: unsplash/hajinews.id
banner 678x960

banner 678x960

Daftar Donatur Palestina



Baginda Raja tidak bisa mengelakkan diri menolak permintaan Abu Nawas karena pada saat itu para menteri sedang berkumpul di istana.

Maka dengan terpaksa Baginda membuat surat izin yang isinya memperbolehkan Abu Nawas memukul lalat-lalat itu dimanapun mereka hinggap.

Bacaan Lainnya
banner 678x960

banner 400x400

Setelah mendapatkan izin dari sang Baginda Raja, tanpa menunggu perintah, Abu Nawas langsung mengusir lalat-lalat dipiringnya hingga hinggap disana-sini.

Dengan tongkat besi yang sudah dibawa nya dari rumah, Abu Nawas mulai mengejar dan memukuli lalat-lalat itu.

Ada yang hinggap di kaca, Abu Nawas dengan leluasa memukul kaca itu hingga pecah berkeping-keping.

Kemudian vas bunga, patung hias, sehingga sebagian dari istana dan perabotannya hancur diterjang tongkat besi Abu Nawas.

Bahkan Abu Nawas tidak merasa malu memukul lalat yang hinggap di tempayan sang Raja.

Sementara itu Baginda Raja tidak bisa berbuat apa-apa kecuali menyadari kekeliruan yang telah dilakukannya terhadap Abu Nawas dan keluarganya.

Setelah merasa puas, Abu Nawas mohon diri. Barang-barang kesayangan baginda Raja banyak yang hancur.

Bukan hanya itu, Baginda Raja juga menanggung rasa malu. Kini ia sadar betapa kelirunya ia berbuat semena-mena kepada Abu Nawas.

Abu Nawas yang nampak lucu dan menyenangkan orang itu ternyata bisa berubah menjadi garang dan ganas serta mampu membalas dendam terhadap orang yang mengusiknya.

Abu Nawaspun pulang dengan perasaan lega. Istrinya di rumah pasti sedang menunggunya di rumah untuk mendengarkan cerita apa yang dibawa dari istana sang Raja yang sombong itu.***

banner 800x800

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *