Ketua PMI Jusuf Kalla Instruksikan Petugas PMI Kolaborasi Atasi Gempa Cianjur

banner 678x960

banner 678x960

Daftar Donatur Palestina



Hajinews.id – Palang Merah Indonesia (PMI) Pusat siap mengerahkan kendaraan jenis Hagglund untuk daerah-daerah yang masih terisolasi usai gempa bumi mengguncang wilayah Kabupaten Cianjur, Senin (21/11/2022) siang.

Kesiapan tersebut disampaikan langsung oleh Ketua Umum PMI Jusuf Kalla (JK) yang juga Ketua Dewan Kehormatan Pengurus Pusat Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia, PP IPHI.

Bacaan Lainnya
banner 678x960

banner 400x400

“Kita tunggu laporan hari ini. Jika diperlukan karena masih ada daerah yang terisolasi, PMI siap kerahkan dua unit Huggland,” kata Jusuf Kalla dalam siaran pers, Selasa (22/11/2022).

Huggland merupakan kendaraan khusus yang bisa digunakan di jalan-jalan atau medan yang susah dilewati, khususnya di daerah yang terisolasi.

JK mengatakan, PMI siap sedia setiap saat mengirimkan kendaraan tersebut jika masih terdapat daerah yang sulit dijangkau.

Adapun sebagai bantuan awal, kata JK, PMI telah mengerahkan sejumlah bantuan untuk korban gempa Cianjur di masa tanggap darurat. Salah satunya relawan PMI yang berada di daerah terdekat dari lokasi bencana.

“Sejak tadi malam sudah 200-an relawan PMI sudah berada di Cianjur membantu mengatasi tanggap darurat,” ujarnya.

Bantuan lain yang dibawa, 10 mobil ambulans, mobil tangki, mobil operasional, dokter-dokter, serta logistik.

Bantuan PMI tersebut akan mendukung prioritas aksi yang dilakukan di masa tanggap darurat, seperti mengoperasikan tenda-tenda, menyediakan makanan, menyiapkan layanan pengobatan, dan menyalurkan logistik lainnya.

Lebih jauh JK menyampaikan dukacita mendalam atas peristiwa gempa. Bagi JK, gempa Cianjur merupakan bencana terbesar dalam beberapa tahun terakhir, khususnya di Pulau Jawa.

“Atas nama PMI, saya menyampaikan dukacita dan belasungkawa atas peristiwa ini, semoga seluruh korban diberi ketabahan,” ucap JK.

Jusuf Kalla juga meminta warga tetap waspada memantau perkembangan dan mengikuti imbauan atau peringatan yang dikeluarkan oleh Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) serta BNPB.

Jusuf Kalla berharap agar warga dapat saling membantu menghadapi bencana alam tersebut.

“Tetap bersama warga untuk memberikan bantuan kepada mereka yang saat ini sangat membutuhkan,” katanya.

Seperti diketahui, gempa bumi mengguncang Kabupaten Cianjur pada pukul 13.21 WIB. Gempa dengan M 5,6 itu mengakibatkan ratusan korban meninggal dunia serta ribuan lainnya mengalami luka-luka.

Selain itu, gempa juga berdampak pada ratusan rumah rusak berat serta ribuan orang mengungsi.

 

 

banner 800x800

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *