Bagaimana Cara Chat Dengan Nomor Whatsapp yang Memblok Anda, Apa bisa?

Chat Dengan Nomor Whatsapp yang Memblok
Chat Dengan Nomor Whatsapp yang Memblok. Foto: unsplash
banner 678x960

banner 678x960

Daftar Donatur Palestina



Hajinews.id – Pengguna WhatsApp masih bisa mengirim pesan atau chat ke orang yang sudah diblokir. Lihat di bawah ini bagaimana melakukannya

WhatsApp menyediakan fitur pemblokiran kepada pengguna untuk menghindari komunikasi yang tidak diinginkan.

Bacaan Lainnya
banner 678x960

banner 400x400

Umumnya, pengguna WhatsApp memblokir pesan yang ditandai mengancam atau ingin putus dengan seseorang.

Whatsapp mengutip dari situs resminya: “Anda dapat berhenti menerima pesan, panggilan, dan pembaruan status dari kontak tertentu dengan memblokirnya.

Anda juga dapat melaporkannya jika menurut Anda mereka mengirimkan konten atau spam yang bermasalah.”

Cara memblok kontak di Whatsapp pun sebetulnya cukup mudah. Anda hanya perlu membuka Whatsapp lalu masuk ke menu More Options dan pilih Settings.

Kemudian, masuk ke pilihan Privacy kemudian Block. Selanjutnya pilih Add dan cari kontak yang Anda ingin blok.

Cara lain adalah buka percakapan dengan kontak yang Anda ingin blok. Pilih More Options lalu pilih Block atau Report And Block.

Bagaimana dengan blok terhadap nomor yang tidak diketahui? Cukup buka Whatsapp dan buka kolom obrolan dengan nomor tersebut lalu klik Block.

Di sisi lain, ada cara bagi nomor yang Anda blok untuk tetap mengontak dan berkirim pesan ke nomor Anda. Mengutip India Times, berikut caranya.

  1. Buka Whatsapp Anda
  2. Pilih titik tiga di kanan atas lalu buat grup baru (New Group)
  3. Masukkan nomor Anda yang lain plus satu nomor teman Anda.
  4. Setelah grup dibuat, pilih ‘Group Info’ dan jadikan teman Anda itu admin grup tersebut.
  5. Kemudian, Anda minta teman Anda yang sudah menjadi admin untuk memasukkan nomor yang memblok Anda.
  6. Terakhir, Anda bisa meminta akun teman Anda untuk meninggalkan grup tersebut sehingga menyisakan Anda dan nomor yang memblok Anda.

Semoga bermanfaat

banner 800x800

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *