MTsN 1 Jepara Juara Umum OSKREA Nasima 2023

MTsN 1 Jepara Juara Umum OSKREA Nasima 2023
MTsN 1 Jepara Juara Umum OSKREA Nasima 2023
banner 678x960

banner 678x960

Daftar Donatur Palestina



SEMARANG, Hajinews.id SMA Nasima Semarang sukses menggelar Olimpiade Sains, Kreativitas, dan Aksi Siswa (OSKREA) 2023. Kegiatan tahunan tersebut menjadi ajang kompetisi peserta didik SMP dan MTs di bidang olimpiade sains, kreativitas seni, serta aksi olahraga.

“Olimpiade sains meliputi lomba Matematika dan IPA. Seni tari Ratoh Jaroe, band, dakwah agama Islam atau dai, dan pidato berbahasa Inggris (English Speech) masuk di bidang kreativitas seni. Pertandingan pencak silat menjadi bidang aksi olahraga,” kata Ketua Panitia OSKREA 2023, Isnayani Tabi’ul Mursyida MPd.

Bacaan Lainnya
banner 678x960

banner 400x400

Olimpiade diikuti 354 peserta didik dari 56 SMP/MTs se-Jawa Tengah yang tersebar di semua cabang OSKREA. Selain itu ditambah peserta internal dari SMP Nasima.

Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 1 Jepara berhasil menjadi juara umum OSKREA 2023 dan berhak membawa piala bergilir Wali Kota Semarang. Khusus cabang pencak silat, juara umum diraih SMPN 3 Semarang.

Isnayani menjelaskan, proses kompetisi dilakukan selama enam hari sejak Senin (6/2). Beberapa cabang dilakukan penyisihan agar pada puncak OSKREA tinggal mempertemukan para finalis. Pada saat puncak kegiatan, organ Yayasan Pendidikan Islam (YPI) Nasima, Forum Silaturahmi Orang Tua (FSOT) SMA Nasima, warga SMA Nasima, serta ratusan peserta dan orang tua atau guru pendamping hadir memerihkan kegiatan di kampus di Jalan Yos Sudarso 17 Arteri Utara Kota Semarang.

Organ YPI Nasima yang hadir antara lain Wakil Ketua Pengurus, Ilyas Johari SPd MM, Direktur Eksekutif, Hj Mila Christanty SPd MM, Direktur Pendidikan II, Dr Dwi Sukaningtyas MPd, dan Direktur Humas, Muhson SPd MM.

Mengasah Kompetensi

Direktur Pendidikan II YPI Nasima, Dr Dwi Sukaningtyas MPd ketika membuka olimpiade mengatakan, salah satu tujuan OSKREA memfasiltasi putra-putri bangsa untuk mengasah beragam kompetensi, berkompetisi, dan memunculkan prestasi. ‘’Karena itu, para peserta kami dorong untuk berupaya semaksimal mungkin dalam kompetisi secara sportif. Melalui OSKREA diharapkan peserta menimba prestasi awal dan pada akhirnya prestasi tersebut terus berkelanjutan,” kata Dwi Sukaningtuas.

Para juara I-III setiap cabang lomba sebagai berikut. Olimpiade Matematika; John Benyamin Raharjo (SMPK Tri Tunggal Semarang), Naila Farikha (MTsN 1 Jepara), dan Evan Manuel Senowijaya (SMP Krista Mitra Semarang). Olimpiade IPA; Yazeira Andini M (SMP Semesta 2 Semarang), Andra Rasyid A (SMPI Al Azhar 29 Semarang), dan Moch Alvin Maulana (SMPI Al Azhar 29 Semarang).

Lomba Dai juara 1,2 dan 3 Aafiyah Nur Rifdah (SMP Al Huda Kebumen), Lisa Resty Abriani dan Rachel Khumaira Widodo. Lisa dan Rachel sama-sama dari MTsN I Jepara.

English Speech: Juara 1,2 dan 3 Jessica Hester Sumampouw (SMP YSKI Semarang), Zevanya Imanuella Mooy (SMPN 1 Semarang), dan Annisa Nibras Dzahiyya (SMP IT Harapan Bunda Semarang). Lomba band juara 1,2 dan 3 Nawasena Band, Spalza Band (SMPI Al Azhar 14 Semarang), dan Smepsa Band (SMPN 1 Semarang).

Ratoh Jaroe juara 1,2 dan 3 SMP Nasima Semarang, SMPI Sultan Agung 1 Semarang, dan MTs Al Masrur Blora.

banner 800x800

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *