Ustadz Adi Hidayat: Sering maksiat? Ini Cara Mendapat Ampunan Allah, Rahmat Turun dari Langit

Sering maksiat? Ini Cara Mendapat Ampunan Allah
Ustadz Adi Hidayat
banner 678x960

banner 678x960

Daftar Donatur Palestina



Hajinews.id – Berikut penjelasan Ustadz Adi Hidayat tentang amalan memohon ampunan Allah atas dosa maksiat, rahmat turun dari langit.

Umat ​​Islam harus berhati-hati dalam segala amal perbuatannya. Alasannya, malaikat mencatat setiap perbuatan baik atau buruk.

Bacaan Lainnya
banner 678x960

banner 400x400

Di akhirat, setiap tindakan bertanggung jawab. Pahala dan dosa setiap orang juga ditimbang atau dihisab.

Oleh karena itu, selama hidup, manusia harus berjuang untuk kebaikan dan menjauhi segala larangan Allah, seperti perbuatan maksiat.

Perbuatan maksiat adalah perbuatan yang dilakukan bertentangan dengan syariah atau perintah Allah. Dari pencurian, zina, haram, minum khamr dan lain-lain.

Lantas bagaimana cara agar dosa maksiat diampuni Allah? Bisakah pelakunya mendapat rahmat dari Allah? Berikut penjelasan Ustadz Adi Hidayat.

Dalam suatu kesempatan, Ustadz Adi Hidayat menjelaskan seruan Nabi Nuh AS kepada umat manusia yang memiliki banyak dosa.

Ustadz Adi Hidayat mengungkapkan bahwa Nabi Nuh AS menyerukan kepada umat manusia kala itu untuk bertabuat hingga banyak beristighfar.

“Minimal dengan istighfar,” ungkapnya, seperti dikutip dari unggahan Instagram @kajian_ustadz.adihidayat, 2 Februari 2019.

Menurut penjelasan Ustadz Adi Hidayat, amalan ini bisa dikerjakan untuk membuka sekat kebaikan yang terhambat dosa maksiat.

Pasalnya, Ustadz Adi Hidayat mengatakan perbuatan maksiat yang dilakukan manusia selain berdosa juga menghambat kebaikan.

“Kadang-kadang maksiat yang dilakukan menghambat kebaikan.Kalau istighfar dan taubat dilakukan, maka sekat akan dibuka dan Allah turunkan rahmat dari langit,” tuturnya.

Lebih lanjut, Ustadz Adi Hidayat memaparkan keutamaan dari amalan ini, siapa saja yang mengerjakan. Bahkan juga berdampak pada rezeki seseorang.

“Rezeki yang macet, pekerjaan yang sulit dengan istighfar taubat dilancarkan kembali. Keturunan yang belum dapat dimudahkan,” tandasnya.***

banner 800x800

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *