Waduh! PDI Perjuangan Terang-terangan Sebut Ada Skenario Satu Pasangan Calon di Pilpres 2024

banner 678x960

banner 678x960

Daftar Donatur Palestina



Hajinews.id — Ketua DPP PDI Perjuangan, Ahmad Basarah menyebutkan bahwa pihaknya sudah siap dengan semua kemungkinan dalam bertanding di Pilpres 2024, baik maju sendiri maupun harus berkoalisi dengan partai politik lainnya.

“Malau berbicara tentang kerja sama politik di Pilpres 2024 yang akan datang, PDI Perjuangan siap dengan semua skema,” katanya dalam sebuah diskusi daring Jumat (14/04/2023).

Bacaan Lainnya
banner 678x960

banner 400x400

“Kita punya opsi maju sendiri. Kita juga punya opsi bekerja sama dengan blok kerja sama politik yang ada, misalnya dengan KKIR atau dengan KIB. Atau kita juga siap kerja sama dengan apa yang disebut dengan kerja sama politik besar,” sambungnya.

Dengan mengamati perkembangan dan dinamika politik sekarang ini, Ahmad Basarah mengatakan Pilpres 2024 memiliki sejumlah skenario terkait pengusungan pasangan calon capres-cawapres. skenario empat pasangan calon terbuka lebar, namun skenario satu pasangan juga punya peluang besar.

“Kemudian KIR mengusung pasangan calon sendiri. Demikian juga Koalisi Indonesia Bersatu, nah kemungkinan empat pasangan calon. Tetapi yang pasti kalau berdasarkan Pilpres-pilpres yang sudah terjadi di era demokrasi, saya lebih suka menyebutnya ini sebenarnya demokrasi liberal sebenarnya sejak era reformasi ini,” ucapnya.

Basarah menyebut, sejak Pemilu presiden secara langsung sejak 2004, PDI Perjuangan membuktikan selalu bekerja sama dengan partai-partai politik lain. Termasuk juga ketika 2019 yang telah berlangsung.

“Artinya genetik PDI Perjuangan itu genetik gotong royong gitu, tetapi kemungkinan kerja sama gotong royong itu harus diletakkan pada prinsip-prinsip demokrais yang kita sepakati bersama,” pungkasnya.

banner 800x800

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *