Ini 5 Gejala Kanker Kelenjar Getah Bening, Salah Satunya Bengkak!

Gejala Kanker Kelenjar Getah Bening
Demam
banner 678x960

banner 678x960

Daftar Donatur Palestina



Hajinews.id – Saat ini masih banyak masyarakat awam yang belum memahami penyakit kanker kelenjar getah bening. Padahal itu penyakit berbahaya.

Namun, masih belum diketahui secara pasti mengapa sel limfosit bisa menjadi liar dan menyebabkan kanker kelenjar getah bening.

Bacaan Lainnya
banner 678x960

banner 400x400

Lalu apa saja gejala kanker getah bening?

Dikutip dari Siloam Hospitals, berikut ini gejala kanker getah bening,

1. Pembengkakan kelenjar getah bening

Terjadi pembengkakan organ sistem limfatik tersebut. Sel limfosit yang berkembang secara tidak normal akan menumpuk dan membuat kelenjar getah bening membengkak. Pembengkakan kelenjar getah bening ini umumnya berbentuk bulat, bergerak ketika disentuh, terasa lunak, dan cenderung tidak terasa sakit.

Meski demikian, ada pasien yang mengeluhkan rasa sakit pada benjolan ini terutama setelah mengonsumsi minuman beralkohol. Anda bisa mendeteksi pembengkakan kelenjar getah bening tersebut di sekitar leher, selangkangan, dan bagian bawah ketiak. Namun, perlu diperhatikan bahwa tidak semua pembengkakan kelenjar getah bening diakibatkan oleh kanker.

2. Demam

Gejala selanjutnya dari kanker kelenjar getah bening adalah demam. Sebab, kanker kelenjar getah bening tersebut akan menghasilkan zat kimia terlarut darah yang membuat suhu tubuh meningkat. Demam sebagai gejala kanker kelenjar getah bening juga bisa membuat penderitanya berkeringat di malam hari secara berlebihan.

3. Penurunan berat badan drastis

Apabila kanker kelenjar getah bening sudah cukup ganas, penurunan berat badan secara drastis tanpa alasan tertentu menjadi salah satu gejalanya. Gejala ini karena tubuh akan menggunakan energi banyak untuk melawan sel-sel kanker yang ada.

banner 800x800

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *