Ini 9 Makanan Enak ‘Haram’ Disantap Sebelum Tidur

Makanan Haram Sebelum Tidur
Jeruk Bali
banner 678x960

banner 678x960

Daftar Donatur Palestina



Hajinews.co.id – Mulutku terasa ingin selalu makan hingga waktu tidur. Tapi tunggu dulu, ada beberapa makanan yang sebaiknya Anda hindari sebelum tidur.

Di satu sisi, tidur dengan perut dapat mengaktifkan kortisol atau hormon stres. Di sisi lain, mengonsumsi makanan tertentu menjelang tidur juga dapat mengganggu proses relaksasi.

Bacaan Lainnya
banner 678x960

banner 400x400

Sebenarnya sah-sah saja jika ingin ngemil sebelum tidur. Namun, sepertinya Anda perlu lebih bijak dalam memilih jenis makanan yang ingin disantap.

Makanan yang tak boleh dikonsumsi sebelum tidur

Jika tak ingin waktu istirahat malam terganggu, maka Anda mungkin perlu menghindari daftar makanan berikut ini, melansir Eat This Not That.

  1. Es krim

Es krim dapat mengganggu proses tidur. Es krim mengandung banyak gula yang dapat meningkatkan insulin. Tingkat insulin yang tinggi telah terbukti bikin tidur jadi lebih sulit.

Selain itu, ngemil es krim di malam hari juga dapat menyebabkan peningkatan kadar kortisol yang bisa memicu insomnia.

  1. Jeruk Bali

Jeruk Bali mungkin memang pilihan camilan yang sehat, tapi tidak untuk dikonsumsi sebelum tidur. Jeruk satu ini masuk daftar makanan yang tidak boleh dikonsumsi sebelum tidur.

Asam pada jeruk dapat memperburuk gejala pencernaan dengan mengendurkan katup esofagus bagian bawah. Kondisi ini dapat memicu terjadinya refluks asam lambung yang bisa mengganggu momen istirahat.

  1. Tomat

Hindari makanan apa pun yang mengandung tomat sebelum tidur. Sama seperti jeruk Bali, asam pada tomat juga bisa memicu masalah pencernaan yang mengganggu proses tidur.

  1. Keju

Jika Anda memiliki sedikit intoleransi terhadap produk susu, maka keju bukan pilihan tepat sebagai camilan sebelum tidur. Keju dapat memicu kembung dan rasa tidak nyaman pada perut, yang bisa membuat Anda sulit tertidur.

  1. Cokelat

Cokelat setelah makan malam rasanya bukan pilihan yang tepat. Cokelat mengandung kafein yang bisa bikin mata melek nonstop.

banner 800x800

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *