Hikmah Pagi: Makna Mencintai Saudara Muslim

banner 678x960

banner 678x960

Daftar Donatur Palestina



Oleh: Ustadz Khalid Basalamah

Dari Abu Hamzah Anas bin Malik radhiyallahu ‘anhu, Rasulullah ﷺ bersabda,

Bacaan Lainnya
banner 678x960

banner 400x400

لاَ يُؤْمِنُ أَحَدُكُمْ حَتَّى يُحِبَّ لِأَخِيْهِ مَا يُحِبُّ لِنَفْسِهِ

“Salah seorang di antara kalian tidaklah beriman (dengan iman sempurna) sampai ia mencintai saudaranya sebagaimana ia mencintai dirinya sendiri.” (HR. Bukhari no. 13 dan Muslim no.45)

Rasulullah ﷺ juga bersabda,

فَمَنْ أَحَبَّ أَنْ يُزَحْزَحَ عَنِ النَّارِ وَيَدْخُلَ الْجَنَّةَ فَلْتَأْتِهِ مَنِيَّتُهُ وَهُوَ يُؤْمِنُ بِاللَّهِ وَالْيَوْمِ الآخِرِ وَلْيَأْتِ إِلَى النَّاسِ الَّذِى يُحِبُّ أَنْ يُؤْتَى إِلَيْهِ

“Barangsiapa ingin dijauhkan dari neraka dan masuk ke dalam surga, hendaknya ketika ia mati dalam keadaan beriman kepada Allah, dan hendaknya ia berperilaku kepada orang lain sebagaimana ia senang diperlakukan oleh orang lain.” (HR. Muslim, no. 1844)

Ibnu Rajab Al-Hambali berkata “Di antara tanda iman yang wajib adalah seseorang mencintai saudaranya yang beriman lebih sebagaimana ia mencintai dirinya sendiri. Ia pun tidak ingin sesuatu ada pada saudaranya sebagaimana ia tidak suka hal itu ada padanya. Jika cinta semacam ini lepas, maka berkuranglah imannya.” (Jaami’ Al-‘Ulum wa Al-Hikam, 1:305).

Di antara makna mencintai saudara muslim adalah dia harus memberikan atau berbagi dengan saudaranya dari apa yang dia suka dan menjauhi dari apa yang tidak dia suka. Contoh memberikan atau berbagi dengan saudaranya yang dia suka yaitu baik makanan, minuman, pakaian, pekerjaan, dan lain-lain. Sedangkan menja menjauhi dari apa yang tidak dia suka yaitu buat dirinya seperti gangguan, hinaan, celaan, dan lain-lain.

Semoga Allah Subhanahu wa Ta’ala karuniakan kepada kita teman-teman yang shalih. Allahumma amiin..

Allahu Ta’ala a’lam bishawab
—————————————
Dari Abu Mas’ud Radhiyallahu ‘anhu ia berkata bahwa Rasulullah ﷺ bersabda, “Barangsiapa menunjukkan suatu kebaikan, maka ia akan mendapatkan pahala seperti pahala orang yang melakukannya.” (HR. Muslim no. 1893)

♻️ Silahkan disebarluaskan

 

banner 800x800

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *