Merinding! “People Power” Bakal Bergerak Otomatis Jika Terjadi Kecurangan Pemilu

banner 678x960

banner 678x960

Daftar Donatur Palestina



Hajinews.co.id — Ratusan ribu massa di acara kumpul akbar AMIN Jakarta International Stadium (JIS) Jakarta Utara, Sabtu 10 Februari 2024, tidak bisa dibaca selain desakan kepada pasangan capres Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN) untuk melakukan people power dalam mewujudkan gerakan perubahan. Selain itu, jika terjadi kecurangan yang masif dan sistemik, people power itu bisa bergerak secara spontan.

Demikian dikatakan pengamat politik yang juga aktivis Gerakan Reformasi 98 Andrianto Andri seperti dikutip dari KBA News, Minggu, 11 Februari 2024.

Bacaan Lainnya
banner 678x960

banner 400x400

“Saya menilai kehadiran jutaaan orang ini akan menjadi deterrent effect kepada penyelenggara pemilu untuk tidak main-main dengan suara rakyat,” kata Andri.

Kecurigaan rakyat atas kemungkinan terjadinya kecurangan sangat tinggi. Publik menilai pemilu ini sangat mungkin menjadi yang terburuk dengan ikutnya putra Presiden Jokowi yang proses kesertaannya melabrak etika, moral, konstitusi dan aturan.

“Saya ada di dalam JIS waktu itu merasakan suasana magis bahwa rakyat menghendaki perubahan.  Kampanye akbar terakhir AMIN itu penegasan rakyat ingin perubahan. Mereka mengamanatkan pemimpinnya adalah AMIN,” tegasnya.

Dia mengisahkan perjuangannya untuk sampai ke JIS. Dia melihat massa yang begitu banyak dan menyadari akan terlambat sampai ke dalam JIS.

“Saya menuju ke sana pagi sekali. Sampai di fly over Tanjung Priok pada pukul 05.30 WIB. Suasana sudah stagnan. Saya turun di sana dan jalan kaki berjarak 2 Km ke JIS. Kalau normal tidak lebih 15 menit, kini mesti saya tempuh 2 jam,” katanya.

Dia merasa suasana yang meriah, antusias dan semangat. Bisa dibayangkan jutaan orang berjejal dengan langkah pelan tapi pasti menuju JIS, yang mereka ketahui dari semalam sudah penuh menjadi lautan manusia.

Dikatakan oleh Andri, animo tinggi publik ini sudah terbaca saat pengumuman untuk dapatkan slot bangku, ternyata lebih 5 juta yang mendaftar. Ini rekor, katanya. Pertunjukan komersial para artis dunia terkenal pun tidak pernah mencapai peminat tiker sebanyak itu.

“Saya yang ikuti juga kampanye akbar terakhir capres 2019 di GBK menilai atmosfir rakyat di JIS 10 kali lipat. Yang mengagumkan, acara di JIS ada antusias otentik dari Rakyat . Ini yang tidak terjadi di tahun 2019 yang kental suasana partisan,” kata Andri yang lima tahun lalu mendukung Prabowo.

 

Kerakyatan

Dia menilai, cawapres Muhaimin Iskandar yang memang berlatar santri cucu dari pendiri NU, Rais Aam ke 3 NU, KH Bisri Syamsuri memberikan pidato pembuka pasangan capres yang kental dengan nuansa kerakyatan.

Dia menjamin AMIN jika terpilih akan kedepankan etika, meningkatkan dana desa, pangan yang murah, ketersediaan pupuk yang terjangkau dan selalu tersedia.

Puncak yang di tunggu adalah pidato capres Anies Baswedan pukul 11.15 WIB.  Agenda Perubahan akan ditunaikan yaitu antara lain, mengembalikan Indonesia ke jalur yang benar, tidak akan ada lagi Wakanda sebuah idiom buruk dari film Hollywood tentang sebuah negeri yang tidak beraturan.

Anies Baswedan, kata Andri, akan menjadikan Indonesia ke cita-cita kemerdekaan yakni Indonesia yang adil dan sejahtera. Maka Anies Baswedan memastikan akan bersikap tegas terhadap koruptor, tegas terhadap komprador yang menjual sumber daya alam (SDA), tegas terhadap oligarki.

 

Jangan Curang

Di tempat terpisah, pengamat politik dan kebijakan publik Sudrajat Maslahat menyatakan, hadirnya jutaan orang di JIS dalam rangka kampanys terakhir Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN) menunjukkan animo masyarakat agar terjadi perubahan di Indonesia cukup besar.

“Ini merupakan fenomena langka. Baru terjadi kali ini di sini bahkan di dunia,” kata alumni FISIP UI itu.

Ini, tambahnya, artinya bahwa rakyat memperingatkan rezim untuk jangan coba-coba kotori dan rusak demokrasi yang berkembang baik itu dengan tindakan-tindakan kotor dan curang.

“Rakyat mendesak rezim untuk hargai suara rakyat dan hati nurani pemilih. Seperti yang saya katakan sebelumnya bahwa mayoritas rakyat merasakan ingin perubahan dari keterpurukan bangsa selama hampir 10 tahun dipimpin Jokowi,” tegasnya.

Keadaan terpuruk itu, katanya, ditandai dengan harga-harga sembako yang mahal, pajak yang tinggi, pekerjaanp yang susah, listrik dan air yang mahal yang tidak terjangkau oleh kantong rakyat.

Sudrajat Maslahat mengatakan rakyat mendambakan seorang pemimpin nasional yang bisa mengubah semua itu menjadi lebih baik yang bisa membawa keaejateraaan kepada rakyatnya.

“Pemimpin yang memihak, peka dan simpati kepada nasib rakyat itu mereka temukan pada sosok Anies dan Muhaimin. Kemarin rakyat menunjukkan dukungan kepada mereka berdua,” kata dosen di beberapa perguruan tinggi di Banten itu.

Ini juga, tambahnya, merupakan warning rakyat jika rezim atau pelaksana pemilu bermain-main api dengan melakukan dan membiarkan kecurangan maka rakyat siap untuk turun ke jalan meluruskan hal-hal yang bengkok.

“Rakyat akan melawan kecurangan yang dilakukan rezim atau paslon yang ikut pemilu. Itu seharusnya disadari oleh pihak-pihak yang berniat curang dan tidak baik kepada rakyat,” demikian Sudrajat Maslahat.

sumber

banner 800x800

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *