Jokowi Angkat Bicara Perihal Peluang Pemilu 1 Putaran usai Nyoblos di Gambir

banner 678x960

banner 678x960

Daftar Donatur Palestina



Hajinews.co.id — Presiden Joko Widodo (Jokowi) bicara peluang Pemilihan Presiden atau Pilpres 2024 berjalan satu putaran usai menggunakan hak suaranya di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 10, Gambir, Jakarta Pusat (Rabu (14/2).

“Kita tunggu bersama-sama (kemungkinan satu putaran),” kata Jokowi menjawab pertanyaan wartawan terkait tanggapannya soal pemilu berlangsung satu putaran.

Bacaan Lainnya
banner 678x960

banner 400x400

Dalam kesempatan itu, Jokowi berharap gelaran pemilu kali ini bisa berjalan jujur dan adil tanpa ada kecurangan. Menurutnya, pemilu adalah pesta demokrasi yang harus betul-betul dirayakan untuk kepentingan rakyat.

“Ini adalah pesta demokrasi, kita berharap ini betul-betul menjadi pestanya rakyat dan juga berlangsung dengan jurdil (jujur dan adil), luber (langsung, umum, bebas, rahasia), dan diikuti oleh seluruh rakyat Indonesia dengan kegembiraan karena ini adalah pesta rakyat, pesta demokrasi,” lanjutnya soal harapan pada Pemilu 2024.

Berdasarkan pantauan CNNIndonesia.com, Jokowi dan Iriana datang ke TPS yang berada di Gedung LAN pada pukul 08.47 WIB. Keduanya menaiki mobil berpelat RI I.

Jokowi menggunakan kemeja putih dengan celana hitam. Sedangkan sang istri mengenakan pakaian bernuansa hijau sage.

Akan tetapi, Ibu Negara tak berkomentar soal pencoblosan hari ini.

Ada tiga pasangan calon yang berkontestasi di Pilpres 2024. Secara berurutan, mereka adalah Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar. Lalu, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka serta Ganjar Pranowo-Mahfud MD.

Selama ini, Jokowi dianggap berpihak kepada paslon nomor urut 2 Prabowo-Gibran. Terlebih, Gibran adalah putra sulungnya.

sumber

banner 800x800

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *