5 Jenis Makanan Penyebab Batu Ginjal, Sebaiknya Batasi Konsumsinya

Makanan Penyebab Batu Ginjal
Makanan Penyebab Batu Ginjal


banner 800x800

banner 678x960

Daftar Donatur Palestina



Hajinews.co.idBatu ginjal atau nefrolitiasis merupakan penyakit yang disebabkan oleh penumpukan mineral dan garam di dalam ginjal. Kondisi ini bisa disebabkan oleh kebiasaan makan yang tidak sehat, seperti mengonsumsi makanan atau minuman yang mengandung senyawa kimia tertentu.

Menurut Mayo Clinic, penumpukan mineral dan garam di ginjal dapat menyebabkan terbentuknya endapan kasar. Endapan ini dapat menyumbat saluran kemih dan menimbulkan gejala seperti nyeri saat buang air kecil.

Bacaan Lainnya
banner 678x960

banner 400x400

Jenis-jenis batu ginjal berbeda-beda berdasarkan bahan kimia yang menyebabkannya terbentuk, antara lain:

  • Batu ginjal kalsium oksalat
  • Batu ginjal kalsium fosfat
  • Batu ginjal struvite
  • Batu ginjal sistin
  • Batu ginjal asam urat

Zat-zat kimia tersebut dapat berasal dari makanan atau minuman yang dikonsumsi sehari-hari. Lantas, apa saja makanan yang dapat memicu terjadinya batu ginjal? Dikutip dari berbagai sumber, berikut pembahasannya.

  1. Makanan Tinggi Oksalat

Okasalat merupakan senyawa yang banyak ditemukan pada sumber alami, seperti buah, sayuran, kacang-kacangan, dan biji-bijian. Normalnya, oksalat berfungsi untuk mengikat mineral sehingga lebih mudah dicerna dan diedarkan ke seluruh tubuh.

Tapi dalam jumlah yang berlebihan, oksalat dapat meningkatkan risiko terbentuknya batu ginjal. Adapun makanan-makanan tinggi oksalat yang perlu dibatasi konsumsinya antara lain:

  • Bayam
  • Almond
  • Sup miso
  • Coklat bubuk
  • Okra
  • Ubi jalar
  • Kentang goreng
  • Kentang yang dikukus dengan kulitnya
  • Bit
  • Rhubarb atau kelembak merah
  1. Makanan Tinggi Garam

Mengonsumsi makanan tinggi garam dapat meningkatkan jumlah sodium dalam tubuh. Kadar sodium yang terlalu tinggi dapat menyebabkan berbagai macam masalah kesehatan, termasuk batu ginjal.

Berikut beberapa jenis makanan yang mengandung garam tinggi:

  • Makanan kaleng, seperti kacang atau sayuran kaleng
  • Makanan olahan, seperti pizza dan keripik
  • Makanan yang diasinkan, seperti ham dan pepperoni
  • Makanan cepat saji
  1. Makanan yang Mengandung Protein Hewani

Protein hewani adalah salah satu nutrisi yang penting untuk mendukung pertumbuhan sel dan memperkuat daya tahan tubuh. Tapi jika dikonsumsi secara berlebihan, protein hewani ternyata juga dapat meningkatkan risiko batu ginjal.

Makanan tinggi protein hewani yang perlu dibatasi untuk mencegah batu ginjal di antaranya:

  • Daging sapi
  • Daging ayam
  • Telur
  • Seafood
  • Daging babi
  • Keju
  1. Vitamin C

Vitamin C adalah mikronutrien yang berperan penting dalam membentuk sistem kekebalan tubuh. Namun asupan vitamin C yang berlebihan dapat meningkatkan risiko terbentuknya batu ginjal.

Pasalnya, vitamin C tinggi dapat mendorong tubuh untuk memproduksi lebih banyak oksalat. Seperti yang disebutkan sebelumnya, oksalat adalah salah satu senyawa kimia yang dapat memicu batu ginjal.

Usahakan untuk menjaga asupan vitamin C dan tidak mengonsumsi lebih dari 500 miligram sehari.

  1. Minuman Soda

Minuman berkarbonasi, seperti soda, mengandung fruktosa yang sangat tinggi. Fruktosa dapat membuat tubuh membuang lebih banyak kalsium, oksalat, dan asam urat ke dalam urine. Hal ini dapat meningkatkan risiko pembentukan batu ginjal.

banner 800x800

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *