Jumat Besok Puasa Tasu’a, Sabtu Puasa ‘Asyura

banner 678x960

banner 678x960

Daftar Donatur Palestina



HAJINEWS.ID – Di Bulan Muharram ini, besok Jumat dan Sabtu adalah hari istimewa bertepatan 9-10 Muharram (28-29 Agustus 2020). Umat Islam dianjurkan berpuasa sebagaimana diperintahkan Rasulullah SAW.

Nabi SAW berpesan dalam hadis yang diriwayatkan Ibnu ‘Abbas: “Berpuasalah kalian pada hari ‘Asyura dan selisihilah orang-orang Yahudi. Berpuasalah sebelumnya (Tasu’a) atau berpuasalah setelahnya satu hari.” (HR Ahmad, HR Al-Baihaqi).

Bacaan Lainnya
banner 678x960

banner 400x400

Adapun fadhillah melaksanakan puasa ‘Asyura adalah menggugurkan dosa selama setahun lalu.

“Dari Abu Qatadah Al-Anshari RA, Rasulullah SAW ditanya tentang puasa hari ‘Asyura, maka beliau bersabda: “Puasa ‘Asyura dapat menghapuskan dosa-dosa kecil setahun yang lalu”. (HR Muslim)

Mengenai puasa Tasu’a (9 Muharram) dilakukan sehari sebelum puasa ‘Asyura untuk menyelisihi kaum Yahudi sebagaimana dianjurkan oleh Nabi. Dari Ibnu Abbas RA dia berkata, Rasulullah SAW bersabda, “Apabila (usia)-ku sampai tahun depan, maka aku akan berpuasa pada hari kesembilan”. (HR Muslim).

Niat Puasa Tasu’a (Hari ke-9 Muharram):

نَوَيْتُ صَوْمَ تَاسُوْعَاءَ سُنَّةً لِلهِ تَعَالى

Nawaitu Shouma Taasuu’aa Sunnatan Lillahi Ta’ala

“Saya niat berpuasa Tasu’a (hari kesembilan Muharam) sunnah karena Allah Ta’ala”

Niat Puasa Asyura (Hari ke-10 Muharram):

نَوَيْتُ صَوْمَ عَاشُوْرَاءَ سُنَّةً لِلهِ تَعَالى

Nawaitu Shouma ‘Aasyuuro Sunnatan Lillahi Ta’ala

“Saya niat berpuasa ‘Asyuro (hari kesepuluh Muharam) sunnah karena Allah Ta’ala”.

(wh)

banner 800x800

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *