Kilang Pertamina di Dumai Riau Meledak, Lima Orang Dilarikan ke Rumah Sakit

banner 678x960

banner 678x960

Daftar Donatur Palestina



Hajinews.id – Jakarta – Kilang minyak PT Pertamina di Dumai, Riau, meledak malam ini. Akibatnya, rumah hingga masjid di sekitar kilang tersebut rusak.

Dilansir dari laman detikSumut, Minggu (2/4/2023), insiden ledakan itu dibenarkan oleh Kapolres Dumai, AKBP Nurhadi Ismanto. Bahkan Nurhadi sudah berada di tempat kejadian perkara (TKP).

Bacaan Lainnya
banner 678x960

banner 400x400

“Iya (dapur kilang Pertamina RU II Dumai meledak). Ini lagi di TKP,” kata Nurhadi, Sabtu (1/4).

Dapur Kilang Pertamina di Dumai Meledak, ledakan di Kilang Pertamina Putri Tujuh, Dumai, bikin rumah warga bergetar. Selain itu, ada pula plafon masjid runtuh karena getaran kuat.

“Kilang meletup (meledak),” kata perekam video sambil memperlihatkan atap plafon masjid runtuh.

Sementara warga di lokasi, Rahmat saat dikonfirmasi membenarkan ada getaran kuat saat ledakan. Hal itu pun membuat warga berhamburan.

“Rumah warga yang rusak, yang radius dekat kilang. Ada masjid juga (plafon runtuh akibat ledakan). Sekitar radius 3 KM,” katanya.

area Manager Comm Rel & CSR Kilang Dumai, Agustiawan memastikan jika api hanya berkobar 9 menit saja. Setelah itu, api dapat dijinakkan oleh tim internal PT Pertamina.

Agustiawan memastikan Tim Keadaan Darurat telah berhasil mengatasi kejadian di area gas compressor Kilang Dumai. Api dapat dikendalikan sekitar pukul 22.54 WIB.

“Penyebab kejadian masih belum diketahui. Terdapat lima orang yang terdampak di ruang operator dan saat ini telah dibawa ke RS Pertamina Dumai untuk memperoleh perawatan terbaik,” kata Agustiawan kepada detikSumut.

Menurut dia, kondisi lima pekerja yang terkena dampak ledakan itu dalam keadaan baik setelah mendapat perawatan.

“Kondisi pekerja terdampak tersebut saat ini stabil,” ucapnya.

 

banner 800x800

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *