7 Kebiasaan Sederhana Untuk Mengurangi Perut Buncit, Rekomendasi Ahli!

Mengurangi Perut Buncit
Perut Buncit
banner 678x960

banner 678x960

Daftar Donatur Palestina



Hajinews.co.idSiapa yang punya perut buncit di sini? Ketika lemak menumpuk di perut, terkadang kita kehilangan rasa percaya diri, terutama saat mengenakan pakaian. Saat memilih pakaian, kita memberikan perhatian khusus untuk menutupi perut kita yang buncit.

Anda tidak perlu khawatir lagi karena lemak perut bisa diatasi! Peneliti Johns Hopkins menawarkan sejumlah rekomendasi yang bisa Anda terapkan. Yuk biasakan sekarang untuk membantu Anda mendapatkan perut rata!

Bacaan Lainnya
banner 678x960

banner 400x400

  1. Batasi Karbohidrat, Bukan Lemak

Peneliti dari John Hopkins membuktikan ada manfaat lebih dari diet rendah karbohidrat, dibandingkan diet rendah lemak. Saat kamu batasi konsumsi karbohidrat, maka ada penurunan berat badan yang lebih berkualitas. Hal itu disampaikan Kerry Stewart, Ed.D, Direktur Clinical and Research Physiology di Johns Hopkins. Diet rendah karbohidrat menghempas lemak lebih banyak dibanding diet rendah lemak.

  1. Perhatikan Rencana Makan

Meal Plan untuk satu minggu

Stewart juga merekomendasikan memerhatikan rencana makan dibandingkan diet. Rencana makanan sehat harus dilakukan secara rutin, tanpa harus menghitung kalori. Dengan perencanaan makan terlebih dahulu, kamu bisa memilih menu yang rendah karbohidrat, menghindari gula, serta memilih makanan mengandung serat tinggi dan protein.

  1. Aktif Bergerak

Healthy Asian woman is jogging outdoor. Fitness girl running. Female exercising at outdoor park.

Ketika banyak konsumsi makanan tapi tubuh jarang bergerak, maka proses menurunkan berat badan bisa gagal. Aktivitas fisik membantu membakar lemak perut. Waktu yang dibutuhkan untuk berolahraga berbeda setiap orang. Rata-rata sekitar 30-60 menit olahraga sedang hingga berat hampir setiap hari.

  1. Latihan Kekuatan

Salah satu olahraga yang dianjurkan adalah melatih kekuatan moderat. Angkat beban akan membentuk massa otot tanpa lemak sehingga membakar lebih banyak kalori.

  1. Baca Label Sebelum Beli Makanan/Minuman

Kebiasaan berikutnya yang bantu kamu meraih perut rata bisa sesimpel membaca label makanan dan minuman yang hendak kamu beli. Label berisi informai nilai gizi membuatmu sadar akan kandungan di dalamnya dan mendorongmu berpikir dua kali sebelum konsumsi.

  1. Tidak Makan Makanan Olahan

Nugget, chicken wings, mie instan, dan makanan olahan lainnya memang lezat. Namun jika kamu ingin menghilangkan perut buncit, kamu perlu menghindarinya. Makan olahan mengandung 3 zat yang bikin sulit turunkan berat badan, yaitu sodium, trans fat, dan gula tambahan.

  1. Berteman dengan Orang yang Peduli Kesehatan

Ternyata faktor sosial ikut berpengaruh terhadap penurunan berat badan. Jika kita bergaul dengan orang-orang yang sangat peduli kesehatan, maka kita hangout sambil melakukan aktivitas yang sehat pula. Ngobrol di kafe yang menyediakan makan sehat, olahraga bersama, dan masih banyak lagi aktivitas yang  mendukung gaya hidup sehat bisa dilakukan bersama orang yang sama peduli dengan kesehatan. Sebab itu, kamu pun akan terpicu menjadi lebih sehat pula.

banner 800x800

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *