Kecelakaan Maut di Tol Cipali, 8 Orang Tewas

Suasana di Tol Cipali Km 184. (Foto: Antara)
banner 678x960

banner 678x960

Daftar Donatur Palestina



CIREBON, hajinews.id – Kasubag Humas Polresta Cirebon, Jawa Barat Iptu Sholeh, Senin pagi (10/8/2020), mengatakan telah terjadi kecelakaan lalu lintas di Tol Cipali Km 184 yang mengakibatkan sedikitnya delapan orang tewas.

Kapolresta Cirebon Kombes Pol M Syahduddi membenarkan adanya kecelakaan tersebut. Menurut Syahduddi, kecelakaan melibatkan kendaraan elf dengan minibus itu terjadi sekitar pukul 03.00 WIB. “Meninggal dunia delapan orang. Luka ringan 14 orang, dan luka berat satu orang,” ujar Syahduddi.

Bacaan Lainnya
banner 678x960

banner 400x400

Dia menjelaskan tentang kronologi kecelakaan lalu lintas yang menewaskan delapan orang itu. Kejadian itu berawal saat kendaraan elf bernomor polisi D-7013-AN melaju dari arah Jakarta menuju Palimanan.

“Saat di lokasi kejadian, elf tersebut oleng ke jalur seberang, jalur arah Jakarta dan menabrak minibus bernomor polisi B-2918-PKL,” katanya.

Syahduddi menambahkan korban meninggal dievakuasi di RSUD Arjawinangun. Untuk korban luka-luka dibawa ke RSUD Mitra Plumbon.  “Situasi saat ini seluruh korban dan kendaraan yang terlibat laka lantas sudah di evakuasi. Arus lalu lintas sudah lancar dan normal kembali,” ungkap Syahduddi.

Pada Maret 2020 lalu, kecelakaan lalu lintas juga terjadi di jalan Tol Cipali. Sebanyak dua orang meninggal dunia akibat kecelakaan beruntun yang melibatkan empat kendaraan di jalan Tol Cikopo-Palimanan (Cipali) Kilometer 87.

Adapun pada Januari 2017 lalu, juga terjadi kecelakaan di lokasi tersebut yang mengakibatkan korban jiwa. Ketika itu sebuah bus mengalami kecelakaan di Tol Cipali KM 184+200 yang mengarah ke Cirebon. Akibat peristiwa ini satu penumpang meninggal dunia. (rah/berbagai sumber)

banner 800x800

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *