Pekan Ini, Modal Asing Masuk Indonesia Rp 4,77 T

Ilustrasi modal asing masuk ke Indonesia. Foto: Dok Pixabay
banner 678x960

banner 678x960

Daftar Donatur Palestina



Jakarta, Hajinews.id – Bank Indonesia (BI) merilis aliran modal asing (capital inflow) ke Indonesia sebesar Rp 4,77 triliun pada pekan ini. Aliran modal asing tersebut berasal dari pembelian Surat Berharga Negara (SBN).

Dalam keterangan resmi BI, Departemen Komunikasi BI Onny Widjanarko mengatakan, data kumulatif transaksi 12-15 Oktober 2020, asing mencatatkan beli bersih di seluruh pasar keuangan dalam negeri beli dengan nilai Rp 4,87 triliun.

Bacaan Lainnya
banner 678x960

banner 400x400

Sementara, lanjut Onny, di pasar sahan atau pelepasan kepemilikan di pasar modal sebesar Rp 97 miliar.

“Berdasarkan data transaksi 12-15 Oktober 2020, nonresiden di pasar keuangan domestik beli neto Rp 4,77 triliun, dengan beli neto di pasar SBN sebesar Rp 4,87 triliun dan jual neto di pasar saham sebesar Rp 0,097 triliun,” kata Onny, Minggu (18/10/2020).

Lanjut Onny, Bank Sentral menyebutkan posisi aliran modal asing di RI tercatat keluar alias capital outflow secara tahun berjalan hingga 15 Oktober mencapai Rp 166,82 triliun atau lebih rendah dari pekan lalu yaitu Rp170,36 triliun. (mh)

 

banner 800x800

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *